SURABAYA, iNews.id - Banyak orang yang bingung cara mengajukan BLT BBM tahap 2. Ini ada trik yang cepat untuk mendapatkan BLT BBM tahap 2 yang akan dicairkan November 2022.
Besaran BLT BBM tahap 2 ini sebesar Rp300 ribu. BLT BBM tahap 2 akan kembali disalurkan untuk dua bulan sekaligus November-Desember 2022 sebesar Rp300 ribu per Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Penyaluran dilakukan secara tunai melalui Pos Indonesia.
"Disalurkan Rp300 ribu per KPM dan tahap kedua November Rp300 ribu lagi, jadi totalnya bulan November," kata Direktur Jenderal Anggaran Kementerian Keuangan Isa Rachmatarwata dalam media briefing Update Penyaluran Bansos dan Pembiayaan di Kemenkeu, Jakarta, Jumat 30 September 2022.
Sementara penyaluran BLT BBM tahap 1 sudah rampung disalurkan kepada 20,65 juta KPM.
"BLT BBM tahap I sudah terealisasi untuk dua bulan (September-Oktober) sebesar Rp300 ribu per KPM kepada 20,65 juta KPM senilai Rp6,2 triliun atau 50%," katanya.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait