Racikan Jitu Shin Tae-yong, Tak Pernah Ganti Lima Pemain Selama Penyisihan Grup B 

Ambar Supriyanto
Shin Tae-yong berhasil memadukan antara pemain senior dan pemain junior di Skuad Garuda di Piala AFF 2020.(Foto : iNewsSurabaya/SINDOnews)

SURABAYA, iNews.id - Timnas Indonesia berhasil Lolos ke babak Semifinal sebagai juara Grup B Piala AFF 2020. Hal ini tidak lepas dari moncernya pemain-pemain Timnas Indonesia di bawah asuhan Pelatih asal Korsel Shin Tae-yong

Shin Tae-yong berhasil memadukan antara pemain senior dan pemain junior di Skuad Garuda di Piala AFF 2020. Ada yang menarik di antara pemain Timnas Indonesia yang berlaga di penyisihan Grup B Piala AFF 2020. Beberapa pemain menjadi pilihan tak tergantikan oleh Coach Shin Tae-yong selama pertandingan penyisihan grup, berikut pemain yang tak pernah tergantikan:.

Alfreandra Dewangga

Perannya di lini belakang Timnas Indonesia tak tergantikan ketika melakoni penyisihan Grup B. Dari empat laga penyisihan Grup B pemain yang bisa berposisi sebagai Stoper dan gelandang bertahan menjadi pilihan utama Coach Shin Tae-yong. Pemain PSIS Semarang tersebut memiliki kelebihan ketenangan dan Lugas saat mengawal lini belakang Timnas Indonesia.

Asnawi Mangkualam

Perannya di bek kanan timnas Indonesia sangat Vital, baik saat bertahan dan membantu penyerangan Tim merah-putih. Asnawi Mangkualam menjadi pilihan Utama Coach Shin Tae-yong selama babak penyisihan Grup B Piala AFF 2020. Kemampuan bertahan dan menyerang yang sangat baik adalah kelebihan pemain yang merumput di tim Ansan Greeners Korsel tersebut.

Rachmat Irianto

Gelandang bertahan milik tim Persebaya Surabaya menjadi pilihan utama Coach Shin Tae-yong untuk memutus serangan lawan dari lini tengah timnas Indonesia selama penyisihan Grup B Piala AFF 2020. Anak kandung Legenda Timnas Indonesia dan Persebaya Surabaya, Bejo Sugiantoro tersebut memiliki kelebihan jiwa petarung dan penyeimbang lini belakang dan tengah timnas Indonesia. Dua gol telah di cetak pemain asli Surabaya tersebut di ajang Piala AFF 2020.

Ricky Kambuaya

Pemain kelahiran Sorong, Papua, 5 Mei 1996 tersebut memiliki peran yang sangat vital di Lini tengah Timnas Indonesia. Pemain yang sekarang merumput di Tim Persebaya Surabaya menjadi pilihan utama Coach Shin Tae-yong selama laga penyisihan Grup B Piala AFF 2020. Daya juang yang tinggi dan petarung menjadi kelebihan Ricky Kambuaya saat berlaga di penyisihan Grup B. Satu gol telah di cetak Ricky Kambuaya, saat bertemu dengan Kamboja di laga perdana penyisihan Grup B.

Irfan Jaya

Pemain bernama lengkap Irfan Samaling Kumi tersebut berasal dari Makassar. Irfan Jaya menjadi pilihan utama Coach Shin Tae-yong di lini serang Timnas Indonesia selama penyisihan Grup B Piala AFF 2020. Kecepatanya di sisi sayap sangat merepotkan pertahanan lawan. pemain yang bermain di tim PSS Sleman tersebut memiliki kelebihan gocekan maut dan Finishing yang mematikan.  Tiga gol telah di cetak oleh Irfan Jaya di penyisihan Grup B dan menjadi yang tersubur di  timnas Indonesia.

Editor : Arif Ardliyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network