Motivasi Sang Kapten, Timnas Indonesia Mampu Kalahkan Thailand Viral

Ambar Supriyanto
Kekalahan melawan timnas Thailand pada Leg I kemarin menjadi motivasi timnas Indonesia memenangi laga penentuan pada Leg ke-2 melawan Thailand.(Foto : iNewsSurabaya/tangkap layar)

SURABAYA, iNews.id - Motivasi tinggi sedang berada di timnas Indonesia. Setelah kekalahan melawan timnas Thailand pada Leg I kemarin, motivasi timnas Indonesia sedang tinggi-tingginya untuk memenangi laga penentuan pada Leg ke-2 Piala AFF di Singapura.

Motivasi ini dihembuskan Kapten timnas Indonesia Asnawi Mangkualam, ia yakin masih ada jalan selama berusaha. Timnas Indonesia bisa bangkit untuk memenangkan pertandingan Final  leg 2 Piala AFF 2020 melawan Thailand.

Timnas Indonesia harus mengakui kekalahan telak atas Thailand di Final leg 1 dengan skor 4-0. Akan tetapi kekalahan tersebut tidak menyiutkan mental para pemain timnas Indonesia saat pertemuan leg 2  lawan Thailand. Kapten timnas Indonesia, Asnawi mangkualam melalui sosial media Instagram pribadinya menuliskan Belum Usai!!. Ini menunjukkan bahwa perjuangan Skuad Garuda masih belum usai.

"Hasbunallah Wanikmal wakil. Belum usai!!." Tulisan di sosial media resmi Asnawi_bhr

Optimisme Asnawi Mangkualam bukan tanpa sebab, Timnas Indonesia masih memiliki peluang untuk menjadi Juara Piala AFF 2020, asal bisa menang di leg 2 lawan Thailand nanti.

Publik Sepak bola Indonesia, tentu berharap pelatih timnas Indonesia Shi Tae-yong bisa mendapat formula yang tepat untuk bisa mengalahkan timnas Thailand di Final leg 2 Piala AFF 2020.

Perkiraan Susunan Pemain :

Indonesia : Nadeo Argawinata, Asnawi Mangkualam, Risky Ridho, Alfeandra Dewangga, Pratama Arhan, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, Evan Dimas Darmono, Witan Sulaiman, Ramai Rumankiek, Ezra Walian.

Editor : Arif Ardliyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network