Viral Kakak Adik Ditampar Ibu Jelang Pilkades, Kini Keduanya Sah Dilantik Jadi Kades di Bangkalan

Mamad Taufik/Rivo
Viral kakak adik ditampar ibu jelang Pilkades, kini sah dilantik jadi Kepala Desa. Foto: istimewa

MADURA, iNewsSurabaya.id - Viral video 2 pria ditampar ibu jelang maju di Pilkades Bangkalan Madura. Ternyata kini, kedua pria yang merupakan kakak adik ini akhirnya sah dilantik jadi Kades atau Kepala Desa.

Kakak adik bernama Jaka Yudha Satria dan Ganda Putra Satria ini mendapat tamparan dari sang ibu, Muslihah, ketika keduanya hendak berangkat ke lokasi Pilkades.

Keduanya kala itu memang maju menjadi calon Kepala Desa di 2 desa berbeda di Kecamatan Galis Kabupaten Bangkalan Madura, yakni di Desa Galis dan Desa Longkek.

Video tamparan itu pun viral di media sosial, ada yang kaget dan menuai pro kontra. Namun bukan karena tak setuju atau marah anaknya maju di Pilkades, tamparan ibu tersebut ternyata hanya sebagai ritual khas wilayah Bangkalan Madura.

Bahkan dalam video viral tersebut tampak setelah menampar pipi anaknya, ibu itu langsung memeluk dan mencium pipi sang anak. Sang ibu kemudian mendoakan kedua anaknya agar berhasil dalam Pilkades.

Akhirnya, tamparan yang dianggap salah itu pun berbuah manis. Jaka dan Ganda akhirnya terpilih menjadi Kades Galis dan Kades Longkek.

Kakak adik ini menjalani pelantikan bersama dengan para Kepala Desa lain se-Kabupaten Bangkalan. Saat dilantik, ibu serta istri Jaka dan Ganda ini turut hadir.

Sesaat setelah pelantikan, Jaka dan Ganda menjelaskan soal makna dibalik tamparan ibu yang sempat viral.

Menurut Jaka dan Ganda, ritual tamparan ibu tersebut diajalank sesuai saran dan petunjuk para sesepuh desa. Ritual yang mereka jalani sebelumnya itu pun memiliki makna yang baik.

Makna pertama, yakni sebagai bentuk ketaatan seorang anak kepada orang tua dan cinta kasih orang tua terhadap anaknya.

"Dari kecil sampai kita dewasa itu kita banyak berdosa sama orangtua. Jadi ritual itu sebagai pengingat betapa cintanya orangtua pada kita," ucap Jaka Yudha Satria yang kini menjabat sebagai Kades Galis.

Sementara makna kedua, yakni sebagai pengingat dari sang ibu agar jika kelak terpilih jadi Kepala Desa, harus senantiasa ingat pada tugas sebagai pemimpin desa yang melayani rakyat dan bisa menjadi teladan bagi masyarakat.

"Makna kedua itu sebagai pengingat agar kita jangan sampai lupa daratan. Bahwa jabatan yang kita emban sekarang itu punya tanggung jawab terhadap masyarakat. Kita bisa menjadi Kades juga karena masyarakat juga," tambahnya.

Hal yang sama juga disampaikan oleh adik Jaka, yakni Ganda. Ia berharap setelah menjadi Kades bisa amanah memikul tanggung jawab.

"Semoga amanah dan bermanfaat bagi masyarakat banyak, khususnya untuk masyarakat Desa Longkek," pungkas Ganda Putra Satria, Kades Longkek.

Editor : Hikmatul Uyun

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network