Mesin Politik PDI Perjuangan Mulai Menyala, Caleg Surabaya Bergerak Dirikan Posko Menangkan Ganjar

Arif Ardliyanto
Mesin Politik PDI Perjuangan Mulai Menyala, Caleg di Surabaya Bergerak Dirikan Posko Menangkan Ganjar. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Mesin politik Ganjar Pranowo-Mahfud MD mulai bergerak. Calon Legislatif (Caleg) DPRD Surabaya, Fayakundia Putra Sufi membentuk posko gotong royong untuk mensosialisasikan cara kerja Calon Presiden dan Wakil Presiden Ganjar-Mahfud. 

Posko ini untuk mengawal kemenangan Ganjar - Mahfud MD yang maju sebagai calon presiden - calon wakil presiden 2024-2029 mendatang. Dalam pembentukan tiga posko bertujuan sebagai wadah aspirasi masyarakat khususnya di wilayah Dapil 1 Surabaya antara lain, (Kecamatan Tegalsari, Genteng, Gubeng, Simokerto, Bubutan dan Krembangan).

"Kami pasang tempat posko ini di daerah perkampungan, karena kami bisa secara langsung bersentuhan dengan wong cilik,"ujar kundi sapaan akrabnya tersebut.

Berdasarkan instruksi yang digagas oleh Ketua umum DPP partai PDI-Perjuangan Megawati dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dr. Ir. Hasto Kristiyanto. Mesin politik harus digerakan untuk meraih kemenangan dalam pemilihan ini. 

"Beliau berharap di setiap Daerah Pilihan (Dapil) di kota Surabaya bergerak serentak membentuk posko gotong royong dan memasang bendera di rumah penduduk. Posko menyertakan gambar ibu Megawati, Bung Karno serta kandidat calon presiden dan wakil presiden ini, Ganjar - Mahfud MD, masyarakat wong cilik bisa tau sosok beliau, mereka semua adalah pemimpin yang patut diapresiasi," kata mantan kru kreatif dan director sebuah stasiun televisi swasta di Jawa Timur.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network