Misteri Rachmat Irianto Tak Dimainkan Persib Bandung, Namanya Lenyap dari Susunan Pemain

Arif Ardliyanto
Pemain Persib Bandung Rachmat Irianto. Foto iNewsSurabaya/Okezone

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Tensi meningkat di kubu Persib Bandung saat gelandang andalan mereka, Rachmat Irianto, tiba-tiba absen dari daftar pemain dalam lanjutan Liga 1 2023-2024. Misteri di balik absennya pemain kunci Timnas Indonesia ini mulai terkuak, memicu spekulasi di kalangan penggemar sepak bola.

Rachmat Irianto, yang biasanya menjadi tulang punggung Persib, kini terlihat absen dari susunan pemain Maung Bandung dalam dua pertandingan terakhir. Kejadian ini pertama kali terjadi saat melawan Persija Jakarta dan sekarang mengulangnya saat menghadapi Persikabo 1973.

Pelatih Persib, Bojan Hodak, memberikan klarifikasi terkait absennya Irianto, mengungkapkan bahwa pemain tersebut mengalami cedera dan harus ditinggalkan saat tim bertolak ke Bali untuk menghadapi Persikabo 1973. Hodak menegaskan bahwa meskipun Irianto ikut berlatih, keputusan untuk memberinya istirahat 3-4 hari diambil untuk memastikan pemulihan total, sehingga dia bisa kembali ke puncak performanya setelah jeda internasional.

Ketidakmunculan Irianto di lapangan telah menjadi topik pembicaraan hangat di kalangan penggemar Persib, dan dengan kejelasan dari Hodak, harapan untuk kembalinya sang gelandang bintang semakin membara.

Di sisi lain, dokter Persib, Mochamad Rafi Ghani, menjelaskan cedera yang dialami Rachmat Irianto. Dia membeberkan cedera yang dialami pemain yang akrab disapa Rian itu terjadi sebelum menghadapi RANS Nusantara FC beberapa waktu lalu.

“H-2 sebelum lawan RANS, jadi ada menahan keras di ibu jari kaki kirinya. Sehingga bagian mata luar kaki kirinya ada pembengkakan. Jadi pada saat itu tidak bisa memperkuat tim, karena ada rasa nyeri,” kata Rafi.

Meski demikian, Rafi memastikan saat ini cedera yang dialami Rian sudah membaik. Diharapkan, dia terus membaik agar kembali memperkuat Persib Bandung di Liga 1 2023-2024.

“Alhamdulillah sudah bagus. Tapi kembali, soal dimainkan atau tidak lawan Persikabo tergantung pelatih kepala,” jelas Bojan Hodak.

Editor : Arif Ardliyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network