SURABAYA, iNews.id - Viralnya berita perseteruan antara orang yang mengaku bernama Gus Samsudin Jadab dengan Pesulap Merah menjadi perhatian publik beberapa hari ini.
Belakangan, padepokan tempat pengobatan milik Samsudin ditutup karena didemo masyarakat. Sebab disinyalir menjadi praktek perdukunan dan penipuan dengan trik sulap.
Terkait peristiwa itu, Bendahara GP Ansor Jawa Timur Muhammad Fawait angkat bicara. Ia terpanggil memberi edukasi pada masyarakat dengan melurukan istilah Kiai dan Gus yang cenderung salah dipahami masyarakat. Dan juga cenderung dimanfaatkan oleh oknum tertentu untuk mengambil keuntungan.
"Ini yang harus diluruskan. Kalau Kiai atau ulama itu harus jelas sanad keilmuannya. Sedangkan Gus harus jelas nasabnya. Jadi masyarakat jangan mudah percaya pada orang yang mengaku kiai atau gus. Lihat dulu sanad dan nasabnya," terang pengasuh Pondok Pesantren Nurul Chotib Al Qodiri IV Jember itu, Selasa (02/08/2022).
Pria yang akrab disapa Gus Fawait ini prihatin pada fenomena yang terjadi di masyarakat. Menurutnya saat ini sangat mudah mendapat predikat kiai atau gus.
Editor : Ali Masduki