get app
inews
Aa Read Next : Pilgub Jatim 2024, PDI Perjuangan Siap Usung Kader Sendiri

Rayakan HUT Partai dan Ultah Ketua Umum, PDI Perjuangan Jatim Bagikan Makanan Bergizi

Senin, 23 Januari 2023 | 20:39 WIB
header img
PDI Perjuangan Jawa Timur (Jatim) membagikan nasi kotak berisi makanan sehat dan bergizi kepada masyarakat. Foto: MPI/Lukman

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - DPD PDI Perjuangan Jawa Timur (Jatim) membagikan nasi kotak berisi makanan sehat dan bergizi kepada masyarakat. Pembagian makanan sehat ini bagian dari rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-50 PDI Perjuangan, sekaligus HUT ke-76 Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jatim Sri Untari Bisowarno mengatakan, kegiatan ini digelar untuk melaksanakan Gerakan Hidup Sehat sesuai instruksi ketua umum. Khususnya ikut dalam upaya mengurangi angka stunting.

"Kegiatan ini sesuai instruksi DPP, sebagai bagian dari peringatan HUT ke-50 Partai dan sekaligus memperingati hari kelahiran Ketua Umum, Ibu Megawati Soekarnoputri," kata Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jatim, Sri Untari Bisowarno, di Surabaya, Senin (23/1/2023).

Ketua Fraksi PDIP DPRD Jatim ini menambahkan, menu makanan yang dibagikan benar-benar memperhatikan standar gizi yang menunjang kesehatan. Khususnya dalam tumbuh kembang anak, juga untuk ibu hamil, dan lansia.

"Teman-teman Baguna (Badan Penaggulangan Bencana) yang belanja sendiri, dimasak di dapur umum yang didirikan di halaman kantor DPD, lalu dibagikan ke masyarakat di beberapa titik di Surabaya," beber Untari.

Tidak hanya hari ini, sebutnya, dapur umum DPD PDI Perjuangan Jatim nantinya tiap hari akan terus menyiapkan makanan bergizi dan dibagikan gratis ke para keluarga yang terdampak stunting.

Selain membuka dapur umum, imbuh Untari, dalam rangkaian peringatan ulang tahun Partai dan Ketua Umum Megawati juga dilakukan gerakan merawat pertiwi dengan aksi penghijauan, membersihkan sungai. 

"Di beberapa cabang, gerakan peduli lingkungan ini sudah dilakukan dengan aksi penanaman pohon," ujar Untari.

Sementara itu, Kepala Baguna PDI Perjuangan Jatim Agus Wicaksono mengatakan, makanan yang disiapkan dapur umum DPD Jatim kali ini sedikitnya 1.000 porsi. Makanan dalam kotak kardus ini dibagikan di beberapa titik di Surabaya.

Menu yang disiapkan pun tidak sembarangan. Mengingat kasus gizi buruk menjadi salah satu fokus perhatian di Surabaya, Baguna menyiapkan makanan yang bisa mencegah stunting, seperti buah, daging, dan sayur-sayuran.

“Menu yang dipilih adalah yang kaya gizi. Apalagi ini khusus untuk stunting, lansia dan ibu hamil," jelasnya. 

Sekretaris Baguna PDI Perjuangan Jatim dr Bayu Utoro Sedang Bayu menambahkan, bahan makanan yang disiapkan di antaranya 50 kilogram daging ayam, pisang 32 sisir, buncis, dan wortel. Untuk bahan-bahan makanan yang dimasak, personel Baguna memilihnya sendiri saat belanja di Pasa Mangga Dua Surabaya. 

“Pagi-pagi sekali kita masak. Dan sekitar pukul sepuluh mulai kita distibusikan," katanya.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut