get app
inews
Aa Read Next : 11th Science's Competition, Olimpiade MIPA dan Karya Tulis Ilmiah di SMA Wijaya Putra Kembali Memuka

Pacu Semangat Siswa, Sekolah Favorit Surabaya Barat Ini Banjir Prestasi, Ini Juaranya

Selasa, 07 November 2023 | 19:30 WIB
header img
Pacu Semangat Siswa, Sekolah Favorit Surabaya Barat Ini Banjir Prestasi. Foto iNewsSurabaya/talitha

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - SMA Wijaya Putra serius mendukung mengembangkan prestasi siswa. Sekolah favorit di Surabaya Barat ini selalu mendapatkan motivasi peningkatan pembelajaran dari sekolah. 

Salah satu motivasi diberikan saat kegiatan rutin apel pagi dihalaman sekolah Wijaya Putra. Apel Pagi merupakan salah satu kegiatan yang diadakan oleh SMA Wijaya Putra untuk meningkatkan kedisiplinan para siswa, tujuannya untuk meningkatkan motivasi para siswa agar terus berusaha mengembangkan minat dan bakatnya sesuai bidangnya masing-masing. 

Selain itu, acara tersebut juga dijadikan ajang memberikan apresiasi berupa penyerahan piagam berprestasi Kepala Sekolah kepada para siswa-siswi SMA Wijaya Putra Surabaya yang telah berhasil mengikuti kompetisi lomba, baik tingkat Kota, Provinsi, Nasional, ataupun Internasional. 

Acara ini diikuti Dedy Rusniawan, S.Pd, selaku Kepala Unit Pendidikan Budi Pekerti, juga Andri Priyono DS., S.Pd., M.Si, selaku Kepala Sekolah SMA Wijaya Putra Surabaya, serta diikuti seluruh siswa-siswi SMA Wijaya Putra dengan didampingi guru Pengajar atau Wali kelas. 

"Perkembangan siswa-siswi di SMA Wijaya Putra ini sangat bagus dan bisa menjadi motivasi bagi siswa lain, utamanya yang sudah tergabung di ekstrakurikuler Sekolah Wijaya Putra. Adapun harapan bagi kedepannya agar semua siswa dapat lebih semangat menunjukan prestasi masing masing dalam hobi bakat minat di bidang olahgara maupun riset,” ungkap Dedy Rusniawan, selaku Kepala Unit Pendidikan Budi Pekerti. 

Adapun itu, siswa-siswi SMA Wijaya Putra yang telah berprestasi dan meraih berbagai kemenangan antara lain adalah Pasya Trihandini dengan menjuarai dua kejuaraan Lomba Pencak Silat Tingkat Kota se-Surabaya, Zidane Shindu dengan menjuarai Lomba Balap Sepeda Piala Wali Kota Mojokerto, Vina Putri dengan menjuarai Harapan 3 Lomba Karya Tulis Ilmiah Penulisan Sejarah Tingkat Pemprov se-Jawa Timur, Patricia Yoshinta dengan menjuarai Juara 3 Taekwondo Tingkat Provinsi se-Jawa Timur, Rizal Sungkar dengan menjuarai Juara 3 Lomba Estafet Lari 4×100 meter Tingkat Porprov se-Jawa Timur, Symfoni Aqila Putri dengan menjuarai Juara 1 Futsal se-Jawa Timur, Adrian Aidil dengan menjuarai medali perunggu Olimpiade Sejarah Tingkat Nasional, Marshya Anky selaku perwakilan juara Lomba The A Team National Cheerleading Conpetition tingkat Nasional, Keysha Angelina dengan meraih Juara 2 Ju-jitsu Unesa Open ( KJUO ) Tingkat Nasional, serta Askia Ashazahra dengan meraih Juara 1 Lomba Panjat Tebing Tingkat Nasional. 

"Saya berharap siswa terus semangat dalam mengembangkan skill yang dimiliki," ujar Andri Priyono DS., S.Pd., M.Si, selaku Kepala Sekolah SMA Wijaya Putra Surabaya. 


Pacu Semangat Siswa, Sekolah Favorit Surabaya Barat Ini Banjir Prestasi. Foto iNewsSurabaya/talitha

Penulis : 
Talitha
Jurnalis SMA Wijaya Putra Surabaya

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut