get app
inews
Aa Read Next : Bikin Adrenalin Memuncak, Begini Keseruan Saat Para Fighter Sparing di Ring Rumble Training Camp

ROS V Sukses Digelar, Rumble Training Camp Berkomitmen Majukan Bela Diri di Jawa Timur

Senin, 24 Juni 2024 | 14:49 WIB
header img
Fighter muda bertarung di ring Rumble Training Camp cabang Citraland pada 22 Juni 2024. Foto: iNewsSurabaya/Ali Masduki

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Rumble Open Sparring (ROS) V yang diselenggarakan oleh Rumble Training Camp cabang Citraland pada 22 Juni 2024, sukses digelar dengan meriah. 

Acara yang berlangsung selama 7 jam penuh ini dibanjiri oleh antusiasme para petarung non-profesional dan atlet dari berbagai kalangan usia.

ROS V menjadi ajang pembuktian bagi para atlet muda berbakat. Salah satunya adalah Reinhart Pascal Yurianto, atlet muda yang sebelumnya meraih medali di Pertacami Cup 1st U18 Junior National Championship Jakarta 2024. 

Pada ROS V ini Reinhart juga berhasil meraih kemenangan di kelas Kickboxing dengan permainan yang memukau. Bahkan pertarungannya dengan Bryan Immanuel yang sama-sama dari Rumble Training Camp menjadi salah satu yang terbaik untuk ditonton.

"Reinhart berlatih sangat keras untuk ROS V ini, baik pagi maupun sore hari di Rumble Training Camp. Kebetulan sudah selesai ujian sekolah, jadi bisa lebih fokus latihan," ujar Kurniasary Triwahyuni (Sary), ibu dari Reinhart. 

"Pertandingan ini juga menjadi persiapan sebelum menuju kompetisi Muaythai terbesar di Jawa Timur. Jadi, sebisa mungkin ikut event pertandingan atau sparring untuk melatih mentalnya," imbuh Sary yang selalu menunggu anaknya di pinggir ring.

Jeffri Oktavian, promotor ROS sekaligus pemilik Rumble Training Camp, menekankan bahwa acara ini tidak hanya ditujukan untuk petarung dewasa. 

"Justru kami berusaha mencari bibit-bibit muda berbakat. Tujuannya adalah scouting untuk event atau pertandingan yang lebih besar di masa depan,” ujarnya saat ditemui media.

“Kalau kebetulan berlatihnya di camp kami, bisa kami arahkan dengan baik. Tapi kalau dari camp luar juga tidak masalah, kami open banget dan akan bantu. Kami ingin bela diri, khususnya di Surabaya dan Jawa Timur, semakin maju," sambung Jeffri.

ROS V juga menjadi ajang yang menarik bagi para penonton, terutama di partai pemain muda usia belasan tahun. Meskipun masih muda, permainan mereka terlihat sangat menarik dan seru.

"ROS ini memang diadakan dengan aturan yang dimodifikasi agar atmosfer pertandingannya tetap terasa seru dan lebih aman. Jadi, mereka yang masih pemula tidak akan takut dan bisa melatih mental mereka dengan baik," tambah Jeffri.

Diharapkan dengan adanya ROS V ini, akan semakin banyak fighter muda yang ikut bertanding. Jadi, regenerasi atlet bela diri semakin cepat dan skill mereka semakin terasah. Apalagi event ini juga akan digelar rutin 3-4 bulan sekali.
 

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut