get app
inews
Aa Text
Read Next : Pondok Ramadan SMA Wijaya Putra Surabaya, Membangun Kebiasaan Baik Menjadi Teladan

SMA Wijaya Putra Surabaya Gelar Aksi Berbagi Takjil, Pererat Kebersamaan di Bulan Ramadan

Jum'at, 21 Maret 2025 | 05:12 WIB
header img
SMA Wijaya Putra Surabaya gelar aksi berbagi takjil di Ramadan 2025. Siswa dan guru berpartisipasi, pererat kebersamaan, serta tanamkan nilai kepedulian dan gotong royong. Foto iNEWSSURABAYA/ist

SURABAYA, iNEWSSURABAYA.ID - SMA Wijaya Putra Surabaya kembali menggelar aksi berbagi takjil selama bulan Ramadan. Kegiatan yang berlangsung pada 12, 17, dan 20 Maret 2025 ini bertujuan mempererat kebersamaan serta menumbuhkan semangat berbagi di kalangan siswa.

Wakil Kepala Kesiswaan SMA Wijaya Putra, Sutrisno, S.S., menjelaskan bahwa aksi ini melibatkan tiga lembaga pendidikan, yakni SMP, SMA, dan SMK Wijaya Putra. Setiap siswa membawa makanan dan minuman seikhlasnya sebagai bagian dari kontribusi mereka dalam berbagi takjil.

"Melalui kegiatan ini, kami ingin menanamkan kesadaran kepada siswa tentang pentingnya berbagi dan berbuat kebaikan, terutama di bulan suci Ramadan," ujar Sutrisno.

Aksi berbagi takjil ini melibatkan anggota OSIS dari tiga lembaga serta para guru yang turut membantu menyiapkan berbagai jenis makanan dan minuman, seperti roti, kurma, snack, kue tradisional, serta minuman segar.

Amalia, siswi kelas XI yang juga anggota inti OSIS SMA Wijaya Putra, mengaku terkesan dengan kegiatan ini.

"Berbagi takjil sudah menjadi tradisi Ramadan. Kegiatan ini bukan hanya mempererat hubungan dengan masyarakat sekitar, tetapi juga memperkuat kebersamaan antara SMP, SMA, dan SMK Wijaya Putra," ungkapnya.

Pembagian takjil ini tidak hanya sekadar memberi makanan kepada warga yang melintas, tetapi juga menjadi sarana menanamkan nilai kepedulian dan gotong royong di kalangan siswa. Para guru yang ikut berpartisipasi berharap aksi ini bisa menjadi kebiasaan positif bagi generasi muda.

Dengan semangat berbagi di bulan penuh berkah ini, diharapkan setiap takjil yang dibagikan menjadi bentuk sedekah yang membawa keberkahan bagi semua pihak.

 

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut