Dapat Kucuran Rp15 Miliar, Aplikasi Transaksi Asal Sidoarjo Ramaikan Fintech Tanah Air

Arif Ardliyanto
LinkQu, usaha rintisan alias startup pendatang baru hadir untuk menawarkan solusi sebagai platform yang fokus pada layanan transfer dana

Selain itu, LinkQu juga  memberikan biaya nol rupiah transfer dalam pengiriman uang antar bank. Platform ini ditujukan untuk pengguna retail berupa perorangan / personal (B2C) yang dapat diunduh dengan mudah. 

Didin Noor Ali mengungkapkan dalam tahun ini LinkQu menargetkan 1 juta downloader. “Kami optimis bisa memperoleh target tersebut dalam satu semester ke depan, yang mana targetnya adalah para pebisnis milenial maupun yang aktif menggunakan gadget,” imbuh Didin.

Meski baru hadir di market B2C, LinkQu optimis dapat bersaing dengan brand lain yang jauh lebih dulu ada. LinkQu memiliki keunggulan transfer uang dengan bebas biaya admin, cepat dan real ­­­time. Selain itu, dengan mengusung teknologi API dan host to host didukung sekian banyak bank maka layanan  transfer uang LinkQu diklaim bisa melayani secara realtime selama 24/7 jam tanpa henti sehingga akurasinya sangat tinggi.  

“Adanya aplikasi ini diharapkan mampu menambah base customer yang  melayani luar korporasi karena bisnis transfer dana masih memiliki ceruk pasar yang cukup besar  dikalangan B2C,” kata Didin optimis.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network