SURABAYA, iNews.id - Veteran dari Rayon Kecamatan Gubeng Surabaya bertutur cerita tentang kisah perlawanan mengusir penjajah kepada ratusan peserta didik Sekolah Kreatif SD Muhammadiyah 16 Surabaya, Jawa Timur, Selasa (16/8/2022).
Selain berkisah tentang beberapa peperangan seperti Operasi Seroja, Operasi Trikora dan konfrontasi antara Indonesia dengan Malaysia, veteran perang ini juga mengajak para generasi bangsa ini supaya mengisi kemerdekaan dengan hal yang positif.
BACA JUGA:
Pekik Merdeka Menggema di Sekolah Kreatif SD Muhammadiyah 16 Surabaya
Mereka mengajak anak-anak kreatif berbakti kepada kedua orangtua, menghormati guru dan belajar dengan sungguh-sungguh agar kemerdekaan bangsa Indonesia tetap bisa dipertahankan.
Kehadiran para veteran perang ditengah-tengah siswa SD Kreatif ini merupakan puncak dari rangkaian HUT RI ke 77. Foto: iNewsSurabaya.id/Ali Masduki
Editor : Ali Masduki
Artikel Terkait