Asiknya Offroad di Wonosalam Jombang

Ali Masduki
Offroder membawa wisatawan melintasi sungai di jalur offroad Wonosalan Jombang. (Foto: iNewsSurabaya/Ali Masduki)

JOMBANG, iNews.id - Jombang selama ini lebih banyak dikenal dengan sebutan Kota Santri. Namun siapa sangka, sebuah kabupaten yang terletak di bagian tengah Provinsi Jawa Timur ini ternyata memiliki banyak tempat wisata yang cukup menarik.

Salah satunya terdapat di Selasar Wonosalam, kecamatan Wonosalam, Jombang.

Berjarat 35 km sebelah tenggara Kabupaten Jombang dan berada di kaki dan lereng Gunung Anjasmoro dengan ketinggian rata-rata 500-600 mdpl, Wonosalam menjadi idola para penggemar Offroder. 

Bagi offroder sendiri, medan terjal yang menyurusi sungai menjadi pilihan menyalurkan hobinya. Perjalan bisa ditempuh hingga dua hari didalam hutan. 

Namun bagi wisatawan yang sekedar ingin merasakan sensasi offroad, mereka bisa memilih jalur yang bersabat dan cukup dilalui hanya dalam sehari.

Seperti di Selasar Wonosalam. Selain bisa merasakan sensai offroad, wisatawan juga bisa menikmati sensasi camping dengan pemandangan lembah gunung.

Bahkan jika wisatawan tidak memiliki kemampuan mengemudi, mereka tetap bisa menikmati tantangan offroad. 

Pagi hari usai menikmati sarapan, para offroder dari komunitas setempat sudah menyiapkan armada tangguhnya untuk mengantar wisatawan menyusuri hutan.

Wonosalam, Jombang, saat ini terus mengembangkan potensi alam untuk dijadikan tempat wisata baru. Selasar, menjadi salah satu tempat singgah yang bisa dijadikan jujukan.

Selasar ini berada di Desa Wonokerto, Wonosalam. Tempat ini menawarkan nuansa pedesaan yang asri dan tenang.

Editor : Ali Masduki

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network