Menurut Wibisono Teja, metode yang di gunakan pada pelatihan ini adalah dengan menggunakan probiotik sebagai starter untuk proses fermentasi suatu bahan baku.
Fermentasi ini kemudian bertujuan untuk menghemat energi sehingga menghasilkan produk yang lebih cepat terserap untuk mempengaruhi proses pertumbuhan sehingga tumbuhan lebih cepat berkembang dan mendapatkan nutrisi yang maksimal
Salah satu produk yang sudah dihasilkan dari uji coba pelatihan ini adalah beras sehat yang memiliki kandungan rendah gula, minim akan logam berat atau residu yang berbahaya bagi kesehatan.
Program pelatihan akan dibimbing oleh Prof. Dr. Erdawati, serta beberapa tim ahli lainnya. TBO juga menyediakan fasilitas Green House sebagai research lab tanaman organik, serta alat pertanian sekop dan cangkul bagi para petani yang disponsori oleh PT MCM.
Editor : Ali Masduki