HIPMI dan Pemkot Surabaya Gencarkan Penyaluran Modal Barang Untuk MBR

Ali Masduki
Pelantikan pengurus BPC Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Surabaya. Foto: iNewsSurabaya.id/Ali Masduki

SURABAYA, iNews.id - Sebanyak 165 pengurus BPC Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Surabaya resmi dilantik oleh Ketua Umum, Denny Yan Rusnanto, di Gedung Sawunggaling, Pemkot Surabaya, Jumat (30/9/2022).

Acara dengan tema 'Hipmi Berkarakter, Suroboyo Mlayu Banter' tersebut juga dihadiri oleh Ketua Kadin Surabaya, Ali Affandi dan Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, Ketua DPRD Kota Surabaya dan Ketua BPD Hipmi Jawa Timur.

Ketua Badan Pengurus Cabang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPC HIPMI) Surabaya, Denny Yan menegaskan bahwa pihaknya siap berkolaborasi mendorong pemulihan ekonomi pasca pandemi.

BPC HIPMI akan melakukan kolaborasi dengan sejumlah pihak diantaranya pemerintahan, akademisi dan organisasi lain.

Tak hanya itu, sejumlah program untuk UMKM juga telah disusun guna mengembangkan potensi dan skill yang ada baik untuk UMKM kecil ataupun menengah.

"HIPMI Surabaya telah mencurahkan kekuatan membantu pemulihan ekonomi pasca pandemi COVID-19. Berbagai program telah dilaksanakan diantaranya peningkatan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan menjembatani mereka mendapatkan akses pembiayaan," katanya.

Editor : Ali Masduki

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network