SURABAYA, iNews.id - DPRD Surabaya mulai melakukan pembahasan RAPBD 2023. Komisi sibuk untuk memblejeti anggaran untuk kepentingan warga, namun di Komisi A tidak terlihat ada pembahasan APBD.
Padahal, beban Komisi A untuk melakukan pembahasan lebih berat. Sebab Komisi A bertanggung jawab atas dinas yang berkaitan dengan hukum dan kepemerintahan.
Ketua Komisi A Pertiwi Ayu Krishna saat dikonfirmasi berkaitan dengan kondisi tersebut mengatakan, masih mengatur jadwal pembahasan.
"Saya harus koordinasi dulu dengan anggota Komisi A. Kita akan bahas, tapi waktunya belum bisa saya bicarakan sekarang. Saya akan mengatur jadwalnya. Memastikan para anggota punya waktu selonya kapan," jelasnya.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait