Hari Pahlawan, Kader PPP Surabaya Ziarah Makam Bung Tomo

Ali
Kader PPP Surabaya membaca doa dan tahlil ketika ziarah di Makam Bung Tomo Surabaya, Kamis (10/11/2022). Foto: iNewsSurabaya/Ali

SURABAYA, iNews.id - Puluhan kader Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Surabaya berziarah ke makam Bung Tomo di Tempat Pemakaman Umum Ngagel Surabaya, Kamis (10/11/2022). Di makam yang bersanding dengan makam sang istri, Hj Sulistina Sutomo ini, mereka membaca doa dan tahlil.

Ketua PPP Kota Surabaya, Ali Mahfud mengaku terinspirasi dengan semangat perjuangan Bung Tomo. Ziarah makam ini, kata dia, sebagai refleksi diri untuk meneladani perjuangan para pahlawan yang dengan segenap kemampuannya memperjuangkan dan mempertahankan harga diri bangsa.

"Alhamdulillah, kami diberi kesempatan untuk berziarah ke makam bung Tomo. Ini yang menjadi titik dimana kami ingin meneledani perjuangan beliau saat membakar semangat arek-arek Surabaya. Mungkin kalau dulu tanpa komando beliau yang disebar melalui radio-radio, pekik-pekik beliau tidak sampai ke telinga para pejuang dilapangan, kemerdekaan di Surabaya hanyalah sebuah cerita," kata Ali.

Ia juga berharap, secara keorganisasian, teladan semangat perjuangan Bung Tomo ini dapat dilakukan oleh semua kader PPP.

"Kami juga ingin,teladan perjuangan beliau kami terapkan pada organisasi. Agar nantinya PPP dapat memperjuangkan kemaslahatan masyarakat kota Surabaya," tukasnya.

Sebagaimana diketahui, Sutomo atau yang lebih populer disapa Bung Tomo merupakan salah satu pahlawan pergerakan melawan kolonialisme di Surabaya. Bung Tomo kala itu menjadi pionir, membakar semangat juang arek-arek Surabaya.

Pekik revolusi perlawanan terhadap para penjajah melalui sebuah studio Pemancar Radio Barisan Pemberontakan Republik Indonesia (RPPRI) itu dilakukan si Bung, hingga membuat semangat arek-arek Surabaya membara dan berujung pada gagalnya invasi sekutu di Surabaya.

Editor : Ali Masduki

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network