Penyelesaian Akhir Jadi Masalah Terbesar Timnas Indonesia U-20, Shin-Tae-yong Pusing Cari Solusi

Arif Ardliyanto
Timnas Indonesia U-20 memiliki masalah pada Penyelesaian Akhir yang membuat Pelatih, Shin-Tae-yong Pusing untuk mencari Solusi. Foto Okezone

Pengalaman tampil di turnamen mini internasional 2023 dinilai sangat berarti bagi Shin Tae-yong yang sedang mempersiapkan tim tampil di Piala Asia U-20 2023. Di Piala Asia U-20 2023 yang berlangsung di Uzbekistan pada 1-18 Maret 2023, Timnas Indonesia U-20 akan menghadapi lawan yang berpostur besar.

Timnas Indonesia U-20 pun sudah teruji saat menghadapi Timnas Fiji U-20 dan Selandia Baru U-20. Selanjutnya, Timnas Indonesia U-20 akan menghadapi Timnas Guatemala U-20 pada Rabu, 22 Februari 2023 malam WIB.

Jika menang dengan selisih dua gol, plus di laga lain Selandia Baru cuma menang tipis atas Fiji, Timnas Indonesia U-20 keluar sebagai juara turnamen mini internasional 2023. Karena itu, menarik menanti respons yang ditunjukkan skuad asuhan Shin Tae-yong di laga kontra Guatemala.

Andai menang atas Guatemala, kepercayaan skuad Timnas Indonesia U-20 diprediksi bakal bertambah jelang turun di Piala Asia U-20 2023. Di Piala Asia U-20 2023, Timnas Indonesia U-20 tergabung di Grup A bersama tuan rumah Uzbekistan, Irak dan Suriah.

Editor : Arif Ardliyanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network