Selain Ajeng & Fadly, ada juga Mei (yang diperankan oleh Audya Ananta), yang sedang menunggu kesuksesan mini market milik pacar-nya, Riki. Demi mendapatkan restu orang tua, Mei harus menunjukkan bahwa pilihan-nya jauh lebih baik dari Kevin, jodoh yang sudah dipilihkan oleh Ayah-nya.
Di sisi lain, ada pula sosok Siska (yang diperankan oleh Jennifer Laurens), rekan kerja Riki, yang membuat Riki berpikir ulang soal ini semua. Kehadiran Kevin & Siska dalam hubungan Mei & Riki, membuat mereka “maju-mundur” untuk mempertahankan hubungan-nya. Bagaimana akhir dari dua cerita cinta “kepentok restu” ini? Akan-kah mereka berujung di pelaminan atau “mogok” di tengah jalan?
Selain mengusung cerita dengan konflik yang sangat khas orang Indonesia, Loka Drama Lara Ati 2 juga akan menyuguhkan kekhasan lain-nya seperti dialog yang disampaikan dengan logat dan bahasa Jawa Timur.
Dengan latar tempat di Kota Surabaya, sinetron ini juga akan mempertontonkan panorama daerah Jawa Timur, dan lokasi-lokasi kuliner terfavorit di kota tersebut. Semakin tidak sabar menyaksikan Loka Drama Lara Ati 2? Keseruan kisah-nya akan hadir segera hadir tanggal 3 Juli 2023, dan dapat disaksikan secara gratis dan eksklusif hanya di Vidio.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait