Festival Peneleh 2023 Picu Pergerakan Ekonomi Masyarakat Surabaya, Ini Kelebihannya

Arif Ardliyanto
Festival Peneleh 2023 Picu Pergerakan Ekonomi Masyarakat Surabaya. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Festival Peneleh membuat ekonomi Kota Surabaya bergerak. Masyarakat menyambut baik festival yang digelar Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya bersama Bank Indonesia (BI) Jawa Timur, dan Komunitas Begandring Soerabaia.

Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga serta Pariwisata (Disbudporapar) Kota Surabaya Wiwiek Widayati mengungkapkan alasan Peneleh dijadikan objek wisata heritage. Sebab kawasan ini merupakan kampung yang memiliki banyak kisah sejarah.

“Ini menjadi trigger (pemicu) ya, bagaimana kawasan ini benar-benar bisa mengungkit pergerakan industri pariwisata dari sisi heritagenya dan tentunya harapan kita adalah juga di sisi pertumbuhan ekonominya,” kata Wiwiek, (7/7/2023). 

Dalam Festival Peneleh ada berbagai jenis Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) serta industri kreatif. Mulai dari UMKM makanan dan minuman, handycraft, juga ada industri kreatif berupa kesenian dan sebagainya. 

“Di hari ini kurang lebih ada 20 lebih UMKM, ada juga berbagai industri kreatif. Sebenarnya konsep ini adalah juga untuk memperpanjang rute susur Kalimas yang sebelumnya dari Monumen Kapal Selam (Monkasel) - Museum Pendidikan, nah hari ini kita coba kembangkan yang di Peneleh,” jelas Wiwiek. 

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network