HUT RI Ke 78, UPTD SDN 3 Torjunan Sampang Gelar Jalan-Jalan Sehat, Seru!

Diwan Mohammad Zahri
HUT RI Ke 78, UPTD SDN 3 Torjunan Sampang Gelar Jalan-Jalan Sehat. Foto iNewsSurabaya/ist

 SAMPANG, iNewsSurabaya.id - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 78 Republik Indonesia, UPTD SDN 3 Torjunan, Kecamatan Robatal, Kabupaten Sampang, Madura mengelar Jalan Jalan Sehat (JJS). Senin (4/9/2023)

JJS ini degelar di Halaman SDN 3 Torjunan dengan rute mengelilingi perdesaan di desa Torjunan. Mulai dari siswa, wali murid hingga masyarakat ikut memeriah kan acara tersebut. 

Adapaun hadiah utama dari kegiatan tersebut mulai dari perabotan dapur, hingga mesin cuci dan Sepeda. Selain kegiatan JJS juga ada pertunjukan kreatifitas siswa. 

Plt Kepala UPTD SDN 3  Torjunan Sunarti mengatakan Kegiatan tersebut bertujuan untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air, mengenang jasa para pahlawan, dan mempererat tali persaudaraan antara sesama.

"acara ini diisi dengan berbagai kegiatan yang menunjukkan semangat nasionalisme dan patriotisme. "Katanya

Disisi lain pihaknya mengucapkan terimakasih kepada para donatur yang telah ikut andil mensukseskan acara tersebut.

"Tanpa bantuan dari beberpa pihak terkait mungkin acara tidak semeriah ini. "Ujarnya 

Menurutnya tujuan selain memeperingati HUT RI yang Ke 78 adalah untuk mengenalkan SDN 3 Torjunan.

"Kedepan sekolah ini  semoga lebih dikenal masyarakat dan dapat mengembakan pendidikan dengan baik dan membanggakan. "Pungkasnya

Editor : Arif Ardliyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network