Erick Thohir Pimpin Lakpesdam, Gus Ulil Ingin Ada Transformasi Menuju Bappenas NU

Arif Ardliyanto
Erick Thohir Pimpin Lakpesdam untuk Menuju Bappenas NU. Foto iNewsSurabaya/ist

JAKARTA, iNewsSurabaya.id - Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) secara resmi menjadikan Menteri BUMN Erick Thohir sebagai ketua Lembaga Kajian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (Lakpesdam). Perubahan pimpinan ini diharapkan ada perubahan menjadi lebih baik. 

Perubahan ini diutarakan dalam Muktamar Pemikiran NU di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta Timur, Jumat (1/12/2023). Ketua Pengurus Besar NU, KH Ulil Abshar Abdalla atau Gus Ulil menyuarakan harapannya agar di bawah kepemimpinan Pak Erick Thohir, Lakpesdam mengukir prestasi setinggi Bappenas. 

"NU layak memimpin seperti negara karena warganya merupakan separuh lebih dari warga Indonesia," ungkap Gus Ulil.

Seiring penerbitan Surat Keputusan (SK), Erick Thohir telah siap memimpin Lakpesdam hingga tahun 2027. Gus Ulil menambahkan bahwa dengan masa kepengurusan yang masih tersisa selama tiga tahun, ada waktu yang cukup untuk mewujudkan transformasi signifikan. Tema besar yang diusung oleh Gus Yahya, yaitu governing NU, menjadi fokus utama untuk meningkatkan kelas Lakpesdam.

Gus Ulil optimis bahwa dengan kepemimpinan yang baru, Lakpesdam dapat menjadi lembaga yang setara dengan Bappenas. Transformasi ini diharapkan akan membawa dampak positif tidak hanya bagi NU, tetapi juga bagi masyarakat Indonesia secara keseluruhan.

Dengan era kepengurusan yang baru di Lakpesdam di bawah Erick Thohir, mata semua pihak kini tertuju pada perjalanan transformasi lembaga ini. Gus Ulil mengajak semua pihak untuk bersama-sama mendukung dan menantikan perubahan positif yang akan membawa Lakpesdam ke tingkat yang lebih tinggi dalam pelayanannya bagi masyarakat Indonesia.

Editor : Arif Ardliyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network