Bocah 4 Tahun Hilang Tenggelam di Sungai Sampang, Pencarian Masih Berlanjut

AQ Romadhon
Pencarian bocah yang tenggelam di Sampang terus dilakukan. Foto iNewsSurabaya/ist

SAMPANG, iNewsSurabaya.id - Sejak Jumat malam, pencarian terhadap Muhammad Lukman (4), seorang warga Dusun Deman, Desa Tanjung, Kabupaten Sampang, yang terseret arus sungai belum membuahkan hasil. Tim gabungan dari BPBD, TNI, Polri, dan warga terus berupaya mencari korban yang hilang hingga Kamis ini.

Penyisiran sungai dilakukan hingga pukul 18:40 WIB dengan bantuan beberapa tim gabungan serta relawan. Namun, hingga saat ini, Muhammad Lukman belum ditemukan.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sampang, Candra Romadhani Amin, menyatakan bahwa pencarian dilanjutkan pagi ini setelah hasil pencarian pada hari kedua nihil. Tim melakukan penyisiran dari tempat korban jatuh hingga ke muara sungai.

"Pencarian dimulai dari tempat posisinya anak jatuh sampai ke hilir, dan dari hilir itu sampai ke muara tepi laut," tuturnya

Meskipun upaya pencarian belum membuahkan hasil, tim BPBD dan Basarnas tetap bersiaga di lokasi dan bermalam di posko sementara untuk memperluas upaya pencarian. Semoga Muhammad Lukman segera ditemukan dengan selamat.

"Alhamdulillah untuk malam ini di posko kita itu ada Basarnas juga bermalam, kalau tadi malam cuma BPBD Sampang yang bermalam sekarang ditambah  lagi dari tim basarnas yang ikut bermalam di posko," jelasnya. 

Editor : Arif Ardliyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network