Imam Masjid di Turki Punya Trik Agar Anak Kecil Mau ke Masjid

Ali Masduki
Imam Masjid di Turki ajak anak-anak bermain seusai sholat berjamaah. Hal itu dilakukan agar anak mau ke Masjid. Foto/Instagram @wowfactid

TURKI, iNewsSurabaya.id - Imam Masjid di Turki punya trik agar anak kecil mau ke Masjid. Trik ini cukup kreatif dan menarik.  Dikutip dari unggahan video viral akun Instagram @wowfactid sebagaimana disadur dari Okezone, Imam Masjid di Turki tersebut mengajak anak-anak main seusai sholat. Kegiatan ini pun ternyata memiliki tujuan sangat mulia. 

Video yang viral itu memperlihatkan sekelompok anak-anak yang tengah berlarian dengan semangat menuju masjid. Di dalam masjid tersebut mereka sudah disambut oleh seorang imam yang siap mengajak mereka untuk bermain bersama. 

Imam masjid tersebut juga membagi-bagikan camilan kepada anak-anak itu usai bermain.

Diketahui bahwa beberapa pengurus masjid di Turki tengah gencar meningkatkan semangat anak-anak untuk datang ke masjid. Bahkan di Masjid Hamdi Cami di Kota Ankara disiapkan area khusus bermain di dalam masjid.

Jika masjid tidak memiliki area untuk bermain, maka akan disiapkan taman-taman di luar masjid sebagai area bermain anak. Dengan begitu, masjid menjadi tempat semua orang berbahagia, termasuk anak-anak.

Hal ini menjadi perhatian dari para pengurus masjid di Turki karena mereka meyakini apa yang dikatakan oleh pendahulu mereka yaitu Sultan Al Fatih bahwa, "Khawatirlah kalian bila masjid-masjid sudah tidak lagi terdengar suara anak kecil." 

Diketahui bahwa meningkatkan semangat anak-anak untuk beribadah ke masjid masih menjadi tantangan bagi banyak orangtua. Kebanyakan dari mereka lebih memilih bermain bersama teman-teman ataupun sibuk dengan gawai milik masing-masing.

Unggahan video viral imam masjid di Turki yang mengajak main anak-anak seusai sholat ini menarik perhatian warganet. Mereka pun memberikan berbagai respons dengan meninggalkan pesan di kolom komentar.

"Beda banget sama di Indo," tulis pemilik akun @ressa*****. 

"Anak-anak diajak ke masjid supaya betah, tapi juga harus tanggung jawab menjaga kenyamanan ibadah orang lain. Mulai dari rumah diajarin ketertiban sholat dan lain-lain. Jadi gak perlu dimarahin orang lain, karena sudah kita biasakan di rumah. Memang kodratnya anak ceria, lari-larian dan berisik, tapi bisa kok juga diajarin adab di masjid. Ini videonya dikasih waktu mereka main, supaya saat ibadah sebelumnya tertib. Bagus idenya," sahut @pritha*****.

"Memang harusnya begini," tambah @susi******.

Wallahu a'lam bisshawab. 
 

Editor : Ali Masduki

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network