PPP Panasi Mesin Politik, Kader Loyal Ikut Sekolah Politik

Arif Ardliyanto
Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Probolinggo mulai memanaskan mesin politik untuk menyambut Pilkada serentak 2024 mendatang.

PROBOLINGGO, iNews.id - Aroma Pemilihan Umum (Pemilu) mulai terasa, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Probolinggo mulai memanaskan mesin politik untuk menyambut Pilkada serentak 2024 mendatang.

Persiapan itu salah satunya dilakukan dengan melakukan Musyawarah Anak Cabang (Musancab), untuk menyongsong Pilkada serentak nanti. Musancab itu dilakukan, di wilayah Probolinggo Barat, pada Sabtu (05/3).

Ketua DPC PPP Kabupaten Probolinggo, Mahdi mengatakan, pihaknya akan melaksanakan sekolah politik bagi seluruh kader PPP. Nantinya, para kader dan pengurus akan diberikan wawasan berkenaan dengan dunia politik yang sedang berkembang saat ini. "Sehingga dengan begitu, setelah selesai sekolah politik ini, mereka semua sudah siap dalam menghadapi kontestasi Pilkada dan Pileg," ucapnya.

Pada kontestasi 2024 nanti, dirinya menargetkan penambahan kursi di DPRD Kabupaten Probolinggo dari yang saat ini 7 kursi sehingga total kursinya mencapai 10. Selain itu, Mahdi yang merupakan Calon Bupati Probolinggo 2024 ini bertekad untuk memimpin Kabupaten Probolinggo. Sebab, ini sudah menjadi komitmen bersama seluruh pengurus PPP. Oleh karena itu, apapun yang terjadi target itu harus tercapai. "Kami optimis dan sudah sepakat untuk menuju kemenangan di 2024," pungkasnya.

Editor : Arif Ardliyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network