Molly, salah satu tamu beruntung dari Jakarta, tak bisa menyembunyikan rasa kagumnya saat mendapatkan tanda tangan eksklusif dari sang diva.
"Ini seperti mimpi jadi kenyataan. Titi DJ adalah idola saya sejak lama," kata Molly dengan mata berbinar.
Sandy Gunawan, Director of Marketing Communication JW Marriott Surabaya, memastikan konser malam tahun baru ini akan memberikan pengalaman tak terlupakan bagi para tamu.
"Penampilan Titi DJ akan menjadi momen spektakuler yang berkesan, baik bagi Surabaya maupun JW Marriott," ujar Sandy.
Bagi Anda yang ingin merayakan pergantian tahun dengan suasana penuh kehangatan dan kemegahan, konser Titi DJ ini adalah pilihan sempurna. Jangan lewatkan kesempatan untuk menjadi bagian dari malam bersejarah yang akan dikenang sepanjang masa.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait