SURABAYA, iNEWSSURABAYA.ID - Dunia akademik kembali dikejutkan dengan pencapaian luar biasa dari mantan atlet nasional. Dr. Bambang Edy Maryono, yang pernah berkarier sebagai atlet angkat berat dan judo, kini resmi menyandang gelar doktor dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya. Ujian terbuka yang digelar pada 28 Februari 2025 menjadi momen bersejarah dalam perjalanan akademiknya.
Dalam ujian terbuka tersebut, Dr. Bambang mempresentasikan disertasinya yang berjudul "Penerapan Kebijakan Publik Berbasis New Public Management untuk Meningkatkan Kinerja Keberlanjutan Perusahaan Daerah Air Minum Batiwakkal Kabupaten Berau."
Penelitian ini membahas penerapan prinsip New Public Management (NPM) dalam meningkatkan efisiensi operasional, kualitas layanan, dan tata kelola lingkungan di Perusahaan Daerah Air Minum (Perumdam) Batiwakkal.
Temuan dalam disertasi ini diharapkan dapat menjadi solusi bagi perusahaan daerah dalam menghadapi tantangan pengelolaan layanan air bersih secara berkelanjutan.
Keberhasilan Dr. Bambang dalam menyelesaikan penelitian ini mendapat apresiasi dari berbagai kalangan akademisi. Salah satunya, Prof. Dr. Moh Mukhrojin, yang menganggap disertasi ini relevan dengan tantangan yang dihadapi banyak perusahaan daerah di Indonesia.
“Penelitian ini memberikan perspektif baru dalam pengelolaan perusahaan daerah air minum, terutama dalam meningkatkan efisiensi dan keberlanjutan operasional,” ungkap Prof. Mukhrojin.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait