Arsiwal FC Kalahkan Klasik FC dalam Fun Football 

Ambar Supriyanto
Arsiwal FC tim yang berasal dari daerah Siwalankerto Surabaya berhasil mengalahkan Klasik FC

Menit ke-55 Klasik FC kembali berhasil mencetak gol melalui tendangan keras Artha memanfaatkan umpan Momon. Tendangan keras Artha tidak dapat diselamatkan oleh penjaga gawang Arsiwal FC, Yoga. Skor 5-3. Dua menit berselang tepatnya menit ke-57 Klasik FC kembali berhasil mencetak gol melalui Supri memanfaatkan umpan panjang Agus dari lini belakang.

Berhasil lolos dari jebakan offside pemain Arsiwal FC, Supri dengan tenang melewati penjaga gawang Arsiwal FC dan menceploskan bola ke dalam gawang yang kosong. Skor 5-4.

Jelang laga usai Klasik FC mendapat peluang emas melalui sundulan kepala Supri memanfaatkan salah komunikasi antara penjaga gawang Yoga dan pemain belakang Arsiwal FC, Wahyu King. Bola sundulan Supri hampir masuk kedalam gawang Arsiwal FC dan berhasil di sapu bersih oleh Wahyu King, sampai akhir babak kedua skor 5-4 untuk keunggulan Arsiwal FC atas Klasik FC tetap bertahan.

Usai pertandingan Pelatih Arsiwal FC, Misto Adi menyayangkan anak asuhnya yang meremehkan lawan setelah unggul 5-1 dan lawan bisa menipiskan kedudukan menjadi 5-4. "Anak-anak meremehkan lawan setelah unggul 5-1. Akhirnya kami di kejar oleh lawan. Beruntung kami bisa menang," kata Misto Adi usai pertandingan.

"Harusnya kami tidak mengendurkan tempo permainan dan tidak membiarkan lawan untuk mencetak gol," tambahnya.

Susunan Pemain :

Arsiwal FC : Yoga, Wahyu King, Anjie Handana, Ilham, Pras, Masman, Hendra, Budi, Gilang, Abror, Okta.

Klasik FC : Cristian, Agus, Franky, Candra, Momon, Damar, Chandra Kusdi, Artha, Misto, Rifky, Supri.

Editor : Arif Ardliyanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network