MEDAN, iNews.id - Warga mengikuti pawai obor di Medan, Sumatera Utara, Rabu (30/3/2022). Pawai obor tersebut dilakukan dalam rangka menyambut menyambut bulan suci Ramadan 1443 H.
Muhammadiyah telah memutuskan hari pertama puasa 2022 pada Sabtu (2/4/2022) dengan melakukan metode hisab hakiki wujudul hilal yang berpedoman pada Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah.
Meski Muhammadiyah sudah menentukan, kapan puasa hari pertama 2022, pemerintah belum menentukannya dan akan melakukan Sidang Isbat 1 Ramadhan 1443 H dan 1 Syawal 1443 H yang akan dilaksanakan pada Jumat (1/4/2022). Hasil dari sidang isbat ini yang akan menentukan 1 Ramadhan 2022 jatuh pada tanggal berapa.
(ANTARA FOTO/Fransisco Carolio)
Editor : Ali Masduki
Artikel Terkait