SURABAYA, iNews.id - Real Madrid harus susah payah untuk mengalahkan tim tuan rumah Celta Vigo dalam lanjutan La Liga Santander Spanyol Pekan ke-30. Padahal, Los Blancos mendapat keuntungan dengan adanya 3 penalti.
Bermain di Stadion Abanca Balaidos, Spanyol, Minggu dinihari (3-4-2022) sang pimpinan klasemen La Liga Spanyol, Real Madrid harus berjuang extra keras untuk bisa menang atas Celta Vigo dengan skor 2-1. Brace Karim Benzema di menit ke-19 dan menit ke-70 melalui titik penalti berhasil membawa kemenangan Los Blancos atas Celta Vigo. Gol balasan tim tuan rumah di cetak oleh Nolito di menit ke-40.
Kemenangan atas Celta Vigo membuat Real Madrid nyaman di puncak klasemen Laliga Spanyol dengan mengumpulkan 69 poin, unggul 12 poin atas Sevilla di posisi kedua dengan mengumpulkan 57 poin.
Babak pertama, menjamu sang pimpinan klasemen Laliga Spanyol, Real Madrid tidak membuat Celta Vigo bermain bertahan. Akan tetapi kedua tim bermain secara terbuka sejak babak pertama dimulai. Jual beli serangan tidak terhindarkan sejak menit awal babak pertama. Menit ke-8 sang tamu Real Madrid mencoba mengancam gawang Celta Vigo, yang di kawal oleh Matias Dituro melalui sundulan kepala Karim Benzema mencoba memanfaatkan umpan silang Lucas Vasquez, namun sundulan Benzema menyamping tipis di sisi kanan gawang Dituro.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait