Kehebatan prajurit-prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI) tidak diragukan. Fakta ini dibuktikan dengan kepahlawan dua prajurit TNI Angkatan Darat (AD), saat itu kedua prajurit ini melawan aksi 9 begal yang berada di Jakarta.
Dua orang prajurit TNI AD ini berasal dari kesatuan Yonarhanud 10/ABC Kodam Jaya. Tak ada sebab, kedua prajurit ini dipepet sekelompok orang berjumlah 9 orang di kawasan Pasar Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (7/5/2022). Keduanya tak gentar menghadapi pelaku, kedua menunjukan kemampuan sebagai anggota yang memiliki kemampuan khusus dalam bertempur.
Danyon Arhanud 10/ABC Letkol Arh Syarief S.B mengatakan, para prajurit saat itu tengah perjalanan pulang ke markas yang terletak Bintaro Jakarta Selatan, usai berbelanja di Pasar Kebayoran Baru.
"Anggota pulang dari berbelanja kebutuhan sehari-hari di pasar tradisional menggunakan sepeda motor. Ketika perjalanan pulang, ada beberapa orang yang berusaha menyerang, yang kemungkinan besar akan melakukan begal terhadap anggota kami," ucap Syarief dalam keteranganya, Minggu (8/5/2022).
Dia mengungkapkan, kejadian bermula saat di sekitar SMPN 29 Jakarta Selatan, ada tiga pengendara sepeda motor sejumlah 9 orang yang diduga pelaku begal.
Para begal ini mencoba menghentikan kendaraan sepeda motor yang ditumpangi Prada Junior Noval dan Prada Ardian Sapta Savela. Kejadian terjadi sekitar pukul 05.15 WIB. Mendapat serangan tanpa sebab, korban yang merupakan anggota TNI melakukan perlawanan. Lantas salah satu motor pelaku yang memepet motor kedua prajurit tersebut ditendang hingga terjatuh.
"Saat pelaku terjatuh dari motornya, kedua prajurit TNI AD tersebut berbalik melakukan perlawanan, satu orang pelaku berhasil diamankan," ujarnya.
Sementara, pelaku lainnya berhasil melarikan diri, diduga dalam melancarkan aksinya, seluruh pelaku tersebut dalam pengaruh minuman keras atau alkohol.
Syarief mengapresiasi tindakan dua anak buahnya tersebut. Sebab, sudah menjadi salah satu tugas TNI untuk menjaga situasi keamanan masyarakat. "Ini sebagai contoh dari tindakan yang memang sudah seharusnya dari prajurit TNI, menjaga keamanan masyarakat, termasuk dari tindakan aksi kriminalitas di jalanan," ucapnya.
"Semoga ini merupakan contoh yang baik, dan kami mengimbau kepada masyarakat untuk tidak takut melaporkan bila terjadi aksi kejahatan yang menimpa siapapun, " imbuhnya.
Salah seorang pelaku begal yang tertangkap berinisial MRH (22) warga Pesanggrahan, Bintaro, Jakarta Selatan dan telah diserahkan ke Polsek Kebayoran Baru untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya dan dilakukan proses hukum lebih lanjut.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait