SURABAYA, iNews.id - Tanjung Perak Jazz (TPJ) 2022 digelar hari ini, Kamis (02/6/2022). Event yang dihelat oleh Surabaya Pahlawan Jazz (SPJ) untuk ketiga kalinya ini siap menghibur para pecinta musik Jazz di Surabaya North Quay (SNQ).
CEO Penyelenggara Jazz Festival sekaligus Fasilitator SPJ, Indah Kurnia, menjelaskan bahwa Tanjung Perak Jazz Festival merupakan pertunjukan musik Jazz yang digelar oleh kelompok Surabaya Pahlawan Jazz (SPJ).
BACA JUGA:
Tanjung Perak Jazz 2022 Siap Digelar Bulan Depan, Indah Kurnia: Ajang Membangun Local Pride
Kelompok ini secara konsisten menghadirkan musik Jazz dengan orientasi utama yaitu membangun local pride (bangga dengan musisi lokal).
Sederet musisi jazz seperti Harun & Friends, Female Bandung, Korek Jazz, The Skuy, Hi Beats, Victor & Friends, Dr Mik, Orange, Mr Jack, SAS, Pavoiseren, FJazzC, Estu, SweetSwingNoff dan Iroel & Friends serta gabungan beberapa kampus ITB, ITS dan Unair bernama Jazz Versity dipastikan tampil all out.
Berikut daftar musisi dan jadwal manggungnya:
1. Outdoor Stage atau Sea View
2. Indoor Stage
Editor : Ali Masduki
Artikel Terkait