get app
inews
Aa Text
Read Next : FIFA Tegaskan, Pertandingan Timnas Indonesia vs Bahrain Tetap di SUGBK, Tak Mau Dianggap WO!

Hazard dan Kevin De Bruyne Tengkar, Timnas Belgia Terancam Hancur Pasca Piala Dunia, Ini Penyebabnya

Senin, 05 Desember 2022 | 11:06 WIB
header img
Timnas Belgia sedang tak harmonis, internal pecah setelah kalah dari Maroko. Foto tangkap layar
QATAR, iNewsSurabaya.id - Piala Dunia Qatar memasukan babak 16 besar, Tim Nasional (Timnas) yang lolos mulai bertanding dan yang lolos babak 8 besar juga menyiapkan mental dan fisik. Piala Dunia ini tidak bersahabat bagi Timnas Belgia, karena tersingkir lebih awal. 
 
Parahnya, timnas ini terancam berantakan. Penyebabnya, Belgia kalah dari Maroko pada partai kedua mereka di Grup F Piala Dunia 2022. Skuad polesan Roberto Martinez takluk 0-2 dari wakil Afrika itu. Sepanjang 90 menit, Eden Hazard dan rekan-rekan tidak menampilkan performa terbaik."Hazard dan Kevin de Bruyne terlibat keributan di ruang ganti," demikian laporan yang dikutip dari laman Express.
 
Romelu Lukaku disebut-sebut sampai turun tangan. Ia melerai pertengkaran yang terjadi. Kondisi ini, sangat disayangkan penggemar Belgia.
 

Pasukan Martinez salah satu favorit calon peraih gelar sebelum turnamen dimulai. Namun sejauh ini, the Red Devils tampil mengecewakan. Mereka sempat menang 1-0 atas Kanada. Pada partai kedua, Belgia ditaklukkan Maroko. Keadaan ini seakan menunjukkan fakta generasi emas Die Roten Teufel habis. De Bruyne, Hazard serta Lukaku bagian dari generasi emas itu.

Saat itu, ketika ditanya apakah Belgia memiliki peluang untuk berjaya di Qatar, De Bruyne menunjukkan sikap pesimistis. Ia merasa mereka tidak mampu menjadi yang terbaik pada Piala Dunia edisi terkini. Itu menjadi penyulut api perselisihan. 

" Kami terlalu tua. Saya pikir peluang kami pada 2018 lalu. Kami memiliki tim bagus, tetapi sudah menua," ujar gelandang serang asal klub Manchester City ini.

Menurut RTL, De Bruyne, Hazard, dan Jan Vertonghen terlibat pertikaian. Lukaku sampai harus menghentikan pertengkaran tersebut. Belgia harus tersingkir lantaran hanya menempati posisi 3 dengan raihan 4 poin. 

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut