MALANG, iNewsSurabaya.id - Penyelundupan narkoba masih dilakukan bandar-bandar di Jawa Timur. Kanwil Kemenkumham Jatim melakukan penggagalan upaya penyelendupan narkotika dengan modus baru dan sulit untuk dideteksi.
Salah satu lokasi penyelundupan terjadi di Lapas Malang yang diketahui akan memasukan narkotika berbagai jenis melalui sayur lodeh.
"Benar hari ini (26/ 1) seorang perempuan berinisial D memanfaatkan pelayanan penitipan barang untuk menyelundupkan 3 jenis narkotika lewat sayur lodeh di Lapas I Malang," ujar Kakanwil Kemenkumham Jatim Imam Jauhari.
Kejadian itu, lanjut Imam, terjadi sekitar pukul 10.45 WIB. Saat itu D hendak menitipkan paket makanan untuk seorang narapidana kasus narkotika berinisial H.
"Sesuai SOP yang ada, petugas membongkar setiap makanan yang dititipkan," lanjut Imam.
Editor : Arif Ardliyanto