get app
inews
Aa Text
Read Next : Mantapreneur Naik Kelas, Bank Mandiri Taspen Bantu Pensiunan Kembangkan Usaha

Cari Mobil Keren yang Cocok Buat Kerja dan Piknik, Tiggo Pro Series Bisa Diandalkan

Kamis, 09 Februari 2023 | 00:37 WIB
header img
Tiggo 7 Pro dan Tiggo 8 Pro menjelajahi tanjakan Cangar dalam rangkaian Chery Test Drive “Fun To Drive“ untuk para jurnalis dalam format perjalanan singkat mengelilingi Kota Surabaya hingga Kota Batu, Rabu (08/2/2023). Foto: iNewsSurabaya.id/Ali Masduki

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - "Hi Chery i want LC". Celetuk sang jurnalis saat mengendarai Tiggo 8 Pro. Dua kali diucapkan, namun si Chery hanya berputar-putar tanpa respon. "Dia sepertinya bingung, gak kenal sama LC," canda jurnalis yang disambut tawa jurnalis lainnya saat menyusuri jalan menanjak di Cangar, Malang, Jawa Timur.

Maklum saja, LC atau Lady Companion merupakan profesi pendamping untuk menemani atau menghibur tamu karaoke dalam bernyanyi, sehingga si Chery tidak menjawabnya.

Karena gak ada jawaban, jurnalis lainnya meminta Chery membukakan atap mobil. "Hai Chery open the door", ucapnya. Secara otomatis atap mobil Tiggo 8 Pro terbuka dengan sendirinya.

Perintah untuk membuka atas otomatis itu rupanya salah satu fitur canggih yang disematkan pada Tiggo Pro Series. Yakni salah satu fungsi voice command di mobil Chery untuk membuka sunroof

Menjelajahi Cangar sebenarnya tidak masuk dalam susunan acara Chery Test Drive “Fun To Drive“ yang digelar oleh PT Chery Sales Indonesia (PT CSI) dan Manang Grup, selaku salah satu mitra diler Chery di Surabaya. Namun sebagian jurnalis ingin menjajal kehandalan Tiggo Pro Series, sekaligus ingin mendapatkan foto yang elegan dengan latar alam.

Dalam perjalanan ini, jurnalis menunggangi dua mobil, yakni Tiggo 8 Pro dan Tiggo 7 Pro. Dua tipe inipun tidak luput dari bidikan kamera jurnalis. Bahkan di setiap jalan berliku dan pepohonan besar Cangar, para jurnalis tidak mau melewatkan untuk mendokumentasi Tiggo 8 Pro dan Tiggo 7 Pro. Bahkan, kehadiran SUV premium tersebut menjadi perhatian para pengguna jalan yang melintas. Mereka rela berhenti dan melihat para jurnalis yang memotret.

"Maaf mas, izin mengganggu sebentar," pinta salah satu jurnalis. "Oh gak apa-apa, keren mobilnya. Baru ya?" sahut pengguna jalan. Setelah puas memotret, para jurnalis pun melanjutkan perjalanan. 

Sambil menikmati indahnya hutan pinus dan kontur jalan yang naik turun, Tiggo Pro Series mejadi perbincangan hangat diantara jurnalis. Bagaimana tidak, dengan  teknologi yang canggih, harga yang ditawarkan bisa dikatakan relalif terjangkau jika dibandingkan dengan mobil sekelasnya. 

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut