SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Maling motor apes terpergok warga dan polisi saat beraksi di Jalan Panjang Jiwo V Surabaya. Maling apes itu diketahui bernama Abdul Aziz (37) Warga Bangkalan Madura.
Ia bahkan menerima bogem mentah warga yang geram melihat aksinya mengacak-acak kampung Panjang Jiwo V Surabaya, Minggu (12/2/2023) subuh.
Dalam aksinya, Aziz ternyata tidak sendirian. Ia beraksi bersama temannya berinisial KH yang malah kabur saat temannya ditangkap warga.
Kapolsek Tenggilis Mejoyo, Kompol Dwi Okta menuturkan, aksi pelaku diketahui korban lantaran bunyi suara mesin motor Honda Beat bernopol L 6023 KZ miliknya.
"Korban tidur di ruang tamu, posisi motor diparkir di depan rumah. Saat motornya dinyalakan pelaku, korban mendengar dan langsung keluar untuk melihatnya," kata Okta, Jumat (17/2/2023).
Saat melihat motornya ditunggangi Abdul Aziz, korban sontak berteriak hingga membuat warga lain mendengarnya.
"Korban dibantu warga akhirnya menangkap pelaku sedangkan pelaku lainnya kabur bawa motor sarana," lanjutnya.
Saat ini polisi tengah melakukan pengembangan dan mencari keberadaan pelaku lain komplotan Abdul Aziz. Selain amankan pelaku, polisi juga menyita sebuah kunci T dan mata kunci sebagai alat melakukan kejahatan pencurian motor.
Editor : Arif Ardliyanto