get app
inews
Aa Text
Read Next : Dosen FISIP UNAIR Sebut Era Post-Truth Ancam Kredibilitas Ilmu Pengetahuan

Mau Jadi Influencer, Simak Tips Sherly Lembono agar Tidak Menyesatkan!

Senin, 06 Maret 2023 | 18:16 WIB
header img
Sherly Lembono, seorang owner, pengusaha, influencer dan selebgram yang kerap membagikan hal positif lewat akun media sosialnya. Foto: iNewsSurabaya.id/@sherlylembono

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Menjadi influencer semakin diminati. Banyak anak-anak muda yang kini menjajal keberuntungan di profesi ini. Bahkan juga ada pengusaha yang akhirnya mendobel jadi influencer. 

Betumbuhnya influencer di negeri ini tidak lepas dari pesatnya pengguna internet atau media sosial. Sebagaimana diketahui, influencer adalah seseorang yang bisa memberikan pengaruh di masyarakat. Contohnya seperti selebriti, blogger, youtuber, ataupun seorang public figure yang dianggap penting di komunitas tertentu

Dalam marketing, arti influencer adalah salah satu strategi pemasaran. Tugas influencer adalah untuk mempengaruhi, merubah opini, dan merubah perilaku audiencenya melalui online, dengan karakter Influencer itu sendiri.

Namun patut disanyangkan, peluang bagus itu terkadang disalahgunakan oleh oknum. Sebagian dari mereka harus berurusan dengan hukum dan mendekam di dalam jeruji besi lantaran melakukan ulah yang merugikan masyarakat yang mempercayainya.

Nah, untuk menggali apa sih sebenarnya keuntungan jadi influencer dan bagaimana langkah jadi influencer yang bijak, iNewsSurabaya.id berkesempatan bertanya langsung kepada Sherly Lembono

Mama muda yang juga pengusaha ini kerap membagikan konten-konten edukatif dan menghibur. Konten-kontennya bisa dilihat disalah satu akun media sosial instagram @sherlylembono yang saat ini sudah iikuti 223 ribu follower.

Ditanya mengenai fenomena demam jadi influencer alias ikut-ikutan, Sherly Lembono mengaku tidak memahami apa yang hendak diraih. 

"Maaf saya gak tau untung nya apa untuk orang yang ikut-ikutan. Namun mungkin yang ingin jadi influencer pengen terkenal juga. Karena kan influencer bisa dikira atau dibilang kata orang-orang artis ?" ucapnya.

Bagi Sherly, menjadi influencer adalah hal yang menyenangkan. Lewat jejaring media sosial, ibu dari Jason Miles Gamafu @jasonmilesgamafu ini mampu menginspirasi banyak orang. 

Selain memberi rekomendasi, melalui akun ig @sherlylembono juga bisa menularkan sugesti positif terutama pada para pengikutnya.

"Menjadi influencer itu mampu menginspirasi banyak orang. Dan itu adalah hal yang menyenangkan. Selain memberi rekomendasi, kita juga bisa menularkan sugesti positif," tuturnya.

Untuk jadi influencer, menurut pemilik Gion Butik ini gampang-gampang susah. Karena tidak semua orang bisa menyukai apa yang dibagikan oleh influencer. Hanya saja, calon influencer, kata dia, bisa memulai dari circle terdekat. Banyak teman atau kenalan dan bergaul. 

"Yang pasti harus bikin konten," ujarnya.

Terkait konten yang seharusnya diunggah influencer di sosmednya, Sherly menjelaskan bahwa hal itu tergantung tiap orang, ingin fokus di bidang apa. Ia mengatakan, saat ini ada berbagai pilihan konten seperti olah raga, masak, edukasi, parenting, beauty, dan lainnya.

Bagi seorang influencer dengan banyak follower, terkadang tidak mudah mempertahankan agar pengikut tidak pergi. Namun ada tips yang dibagikan Sherly. Yakni mencari yang sesuai market atau yang sejalan. 

"Jadilah diri sendiri apa adanya dan buat konten tentang hal-hal menarik," tuturnya.

Disinggung banyaknya influencer tampil di sosmed pamer kebahagiaan, namun terkadang di dunia nyata sebaliknya. Bahkan ada yang terjerat kasus hukum, Sherly tidak menampiknya. 

Kata dia, agar tidak merugikan orang lain hingga berurusan dengan hukum maka seorang influencer harus bijak. Yaitu dengan jadi diri sendiri dan bersikap sesuai keadaan kenyataan.

"Be yourself tidak pamer. Bersikap sesuai keadaan kenyataan. Jangan malu atau takut tidak show off dan tidak perlu flexing-flexing," tegasnya.

Bagi yang ingin mengawali profesi ifluencer, Sherly Lembono berpesan agar tetap semangat, berusaha sebaik dan semaksimal mungkin. Jika gagal harus terus mencoba hingga berhasil.

"Mulai dari nol. Tidak ada yang isntan cepat. Saya punya instagram udah 10 tahun lebih. Yang pasti terus mengikuti update," tandasnya.

Perlu diketahui, sebagai influencer, Sherly Lembono kerap mencuri perhatian publik. Aksi-aksi selebgram asal kota Surabaya ini bahkan selalu dinanti oleh masyarakat. 

Bagaimana tidak, selain dianugerahi rupa yang cantik, influencer ini juga memiliki hati yang mulia. Tangan dinginnya selalu menghangatkan masyarakat kurang mampu, terutama anak-anak yang tinggal di Panti Asuhan.

Sherly Lembono merupakan wanita kelahiran Surabaya 14 Oktober 1994. Anak dari pasangan Hendrik Lembono dan Semijatoen ini berhasil menyelesaikan pendidikan Sarjana di Universitas Petra Surabaya jurusan akuntasi pajak.

Dari pernihannya dengan Andes Gamafu Tan, Sherly Lembono dikaruniai satu anak bernama Jason Miles Gamafu yang lahir secara normal pada 12 Desember 2019.

Sebagai owner, pengusaha, influencer dan selebgram, tentunya tidak mudah. Namun sebagai seorang ibu, wanita yang memiliki hobi travelling dan kuliner, serta fashion ini ternyata masih bisa merawat putra sewayangnya @jasonmilesgamafu dengan sangat baik. Perhatian dia terhadap anak tidak sedikitpun lengah.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut