get app
inews
Aa Text
Read Next : Kecelakaan Tragis di Tol Pemalang, Kru tvOne Wafat saat Tugas, Ini Pengakuan Korban Selamat

Korban Kecelakaan Jalan Situbondo-Banyuwangi Bau Minuman Keras, Diduga Gegar Otak

Sabtu, 22 Juli 2023 | 04:12 WIB
header img
Korban Kecelakaan Jalan Situbondo-Banyuwangi Bau Minuman Keras, Diduga Gegar Otak. Foto iNewsSurabaya/siswanto

BANYUWANGI, iNewsSurabaya.id - Insiden kecelakaan maut di Jalan Situbondo-Banyuwangi masih menyisakan duka. Korban diduga mengalami gegar otak, karena teridentifikasi kepalanya terbentur benda keras. 

"Korban mengalami luka pada bagian kepala, hidung serta mulut keluar darah segar. Sedangkan korban tidak sadarkan diri," kata Kapolsek Wongoserejo, AKP Sudarso. 

Ia menceritakan, Jalan Raya Situbondo - Banyuwangi sering terjadi kecelakaan maut, tepatnya di depan warung Sate Desa Sumberanyar, Kecamatan Wongorejo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. 

Kali ini terjadi laka lantas tunggal dialami seorang warga bernama Antono (35) asal Dusun Krajan, Desa Watukebo, Kecamatan Wongorejo, Kabupaten Banyuwangi. Ia harus menjalani perawatan di Puskesmas Wongsorejo. 

Kapolsek menerangkan insiden kecelakaan tunggal itu bermula kendaraan sepeda motor Honda Scoopy dengan nomor polisi DK-5828-VH tersebut melaju dari arah utara menuju ke selatan. 

"Tiba - tiba terdengar suara kendaraan sepeda motor terjatuh. Posisi pengendara sudah tergeletak di bahu jalan kurang lebih 2 meter dan korban langsung dibawa ke Puskesmas setempat untuk mendapatkan perawatan secara intensif," ujarnya. 

Pengendara sepeda motor Honda Scoopy warna Calor ditemukan dalam kondisi hidup tetapi kritis, saat di puskesmas korban tidak sadarkan diri. 

Korban dalam perawatan oleh tim medis Puskesmas Wongsorejo, ia terus muntah - muntah dan dari mulut korban berbau minuman keras. Sedangkan kejadian itu terjadi pada hari Jumat (21/7/2023) sekitar pukul 00.30 WIB. 

"Akibat insiden tersebut, korban mengalami luka pada bagian kepala, hidung serta mulut keluar darah segar. Sedangkan korban tidak sadarkan diri," tambah Kapolsek Wongoserejo.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut