SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Presiden Mahasiswa Universitas Wijaya Kusuma Surabaya (Presma UWKS), Elang Bagus Dwi Tunggal resmi terpilih sebagai Koordinator Daerah Badan Eksekutif Mahasiswa Nusantara Jawa Timur periode 2023-2024.
Pria yang akrab disapa Elang ini terpilih dalam temu daerah BEM Nusantara Jawa Timur yang diselenggarakan di Universitas 17 Agustus 1945 Banyuwangi pada 4- 6 Agustus 2023.
Ia bersyukur, melalui musyawarah yang diikuti 65 kampus se Jawa Timur ini menemukan mufakat, di mana ia diamanahkan untuk memimpin BEM Nusantara Jawa Timur.
“BEM Nusantara Jawa Timur akan tetap setia memperjuangkan ideologi kebenaran, serta tetap kuat berusaha sampai titik darah penghabisan dalam rangka mencapai kehidupan mulia bagi rakyat Indonesia,” kata Elang, dalam keterangannya, Rabu (09/8/2023).
Meski terpilih sebagai Koordinator Daerah (Korda) BEM Nusantara Jawa Timur, Elang menyatakan, bahwa jalannya kepemimpinan yang diemban kepada dirinya tidak akan berjalan maksimal tanpa dukungan dan support system dari seluruh pengurus BEM se-Jawa Timur.
“Bahwa melalui BEM Nusantara ini sebagai alat perjuangan bagi mahasiswa dalam mengawal serta memperjuangkan aspirasi masyarakat. Melalui BEM Nusantara ini kita berjuang untuk menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang terjadi saat ini,” terangnya.
“Pada dasarnya BEM Nusantara ada untuk kebaikan bersama dan menjawab tantangan-tantangan kehidupan yang berat dengan menjadikan BEM Nusantara ini sebagai wadah perjuangan mahasiswa yang inspiratif dan solutif dalam berkontribusi dan mengabdi bagi negara dan bangsa,” sambungnya menjelaskan.
Elang, diakhir keterangannya berharap, BEM Nusantara menjadi wadah inspirasi bagi mahasiswa se-Jawa Timur, dalam membawa semangat kebaikan, sebagaimana tugas mahasiswa, yaitu ‘Agent Of Change’ untuk masa depan Indonesia lebih baik ke depannya.
"Harapan saya, tantangan-tantangan BEM Nusantara akan menjadi inspirasi kebaikan, baik bagi diri sendiri dan orang-orang sekitar," pungkasnya.
Editor : Ali Masduki