get app
inews
Aa Text
Read Next : Perjuangan Mbah Ngadi: Penjual Gethuk yang Berhasil ke Tanah Suci, Butuh Perjuangan Diluar Nalar

Rezeki Nomplok Pelanggan Sarung Gajah Duduk, Bisa Umrah Gratis

Sabtu, 12 Agustus 2023 | 11:43 WIB
header img
Jojo dan Lilis, pemenang program Umrah Gratis Bareng Gajah Duduk siap berangkat ke tanah suci. Foto/Dok Gajah Duduk

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Pelanggan sarung Gajah Duduk ketiban rezeki, bisa menjalankan ibadah Umrah Gratis. Dari sekian banyak pelanggan, Jojo dan Lilis menjadi orang terpilih.  

Pasangan suami istri dari Bandung tersebut melaksanakan ibadah Umrah Gratis Bareng Gajah Duduk selama 9 hari dimulai dari 12 Agustus hingga 20 Agustus 2023.

Widi, Marketing Manager Gajah Duduk mengatakan, Jojo dan Lilis merupakan pemenang program Umrah Gratis Bareng Gajah Duduk. 

"Program Umrah Gratis Bareng Gajah Duduk ini merupakan keinginan tim yang sudah lama direncanakan sebagai upaya untuk bisa terus berbagi keberkahan kepada para pelanggan," katanya Sabtu (12/8/2023).

Widi bilang, program bertajuk Umrah Gratis Bareng Gajah Duduk merupakan bentuk apresiasi atas loyalitas pelanggan yang telah menjadikan sarung Gajah Duduk sebagai pilihan utama.

Periode program Umrah Gratis Bareng Gajah Duduk ini dilaksanakan selama selama 2 bulan pada 14 Februari 2023 – 15 April 2023 melalui aktivitas yang dilakukan di akun media sosial Instragram Gajah Duduk. 

Mekanisme dari program ini yaitu para followers dari akun Gajah Duduk diminta untuk menuliskan alasan- alasan yang memotivasi mereka untuk beribadah umrah.

Antusias dan animo para followers Gajah Duduk terhadap program ini sangat tinggi. Diketahui dari data dari tim internal terdapat 15 ribu followers mengikuti program Umrah Gratis Bareng Gajah Duduk.

Tim Gajah Duduk berusaha dengan seksama untuk memilih dan menentukan para pemenang program ini, yaitu melalui 2 tahap.

Seleksi awal pemenang dipilih berdasarkan narasi alasan customer ingin menunaikan ibadah umrah, lalu di tahap akhir pemenang ditentukan oleh tim managerial dari Gajah Duduk.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut