get app
inews
Aa Text
Read Next : Heppiii Community Kediri Gelar Ramadhan dengan Aksi Nyata dan Kreatif

Kota Kediri Gelar Pencak Silat Antar Pelajar dan Club, Peserta hingga Luar Daerah

Senin, 31 Januari 2022 | 10:03 WIB
header img
Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kediri, Dinas Pendidikan Kota Kediri serta Pembina Pencak Silat Polres Kediri Kota mengadakan pertandingan Pencak Silat antar Pelajar dan Club

KEDIRI, iNews.id - Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kediri, Dinas Pendidikan Kota Kediri serta Pembina Pencak Silat Polres Kediri Kota mengadakan pertandingan Pencak Silat antar Pelajar dan Club se-Kota dan Kabupaten Kediri. Event ini juga diikuti kabupaten lain, seperti kontingen Kabupaten Ngawi, Ponorogo, Madiun serta Kabupaten Nganjuk.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Kota Kediri, serta Pemkot Kediri. Mantan Atlit Judo Nasional yang juga Kapolsek Mojoroto Polres Kediri Kota, Kompol Mukhlason turut hadir dalam perhelatan remaja dalam berprestasi di oleh raga. Ditemui disela sela kegiatan tersebut, Mukhlason sangat bangga akan kegiatan positif peningkatan prestasi  bagi pelajar dan mahasiswa serta club - club perguruan pencak silat yang ada di Kediri serta daerah lain. "Acara ini sangat positif sekali untuk memotivasi siswa untuk mengembangkan bakat dan bisa berprestasi," ucapnya.

Kegiatan ini juga untuk membantu Kepolisian dalam menjaga kondusifitas keamanan dimasyarakat. Diketahui, pertandingan pencak silat antar pelajar dan club tersebut diselenggarakan selama 3 hari. Pelaksanaan dimulai hari Jumat dan berakhir hari Minggu. Dalam pertandingan tersebut menghasilkan juara-juara baru di berbagai kelas serta juara Umum di dua kategori.

Juara Umum tingkat Sekolah, Juara 1 diraih oleh UNP PGRI Kediri, SMAN 1 Badegan meraih juara 2, sementara juara 3 diraih SMAN 2 Mejayan Madiun. Sedangkan juara Umum tingkat Perguruan/Club, Juara 1 diraih oleh SJE Family Tanjunganom, 2. SKKLB CLUB, dan juara 3. dimenagkan oleh Ngawi Pitu.

Untuk diketahui, Kapolsek Mojoroto Polres Kediri Kota Kompol Mukhlason yang pernah menjabat sebagai Instruktur Beladiri di Sekolah Polisi Negara ( SPN) Polda Jatim, benar benar mencintai olah raga beladiri dan sangat dekat dengan para atlit-atlit dari berbagai daerah.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut