SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Harapan Eri Cahyadi-Armuji untuk mendapat rekom dari seluruh partai nampaknya akan semakin sulit. Ini pasca Partai Gerindra mulai menutup pintu untuk merekomendasikan Eri Cahyadi-Armuji sebagai Bakal Calon Wali Kota Surabaya dan Bakal Calon Wakil Wali Kota.
Ketua DPC Partai Gerindra Kota Surabaya Cahyo Harjo Prakoso mengatakan, untuk menentukan siapa calon yang akan diusung Partai Gerindra akan mengikuti arahan dari DPD maupun DPP.
"Pak Sadad (Ketua DPD Partai Gerindra Jatim) itu menyampaikan bahwa tidak akan merekom kalau paket, bukan pak Eri-nya lho ya, tapi paket Eri-Armuji," jelasnya saat ditemui, Jumat (17/5/2024).
Cahyo juga menyampaikan, Eri Cahyadi dan Armuji saat ini telah meminta rekom partai-partai lain dengan mendaftarkan diri dalam penjaringan bacawali-bacawawali. Eri dan Armuji pun menjadi paket tak terpisahkan dalam mendaftarkan dirinya menjadi peserta Pilwali kali ini.
Namun, menurut Cahyo, hal itu malah menjadi pertimbangan lain dari DPP Partai yang berhasil menjadikan Pasangan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI tahun 2024-2029 terpilih itu.
"Politik itu art of posibility tetapi hari ini memang pencalonan beliau, pendaftaran beliau di beberapa parpol tentu akan menjadi pertimbangan kami apakah kami akan tetap mengusung beliau, atau kami memiliki pemikiran-pemikiran lain," kata Cahyo.
Editor : Arif Ardliyanto