get app
inews
Aa Read Next : Daftar Bacawali Surabaya, PSI Sebut Sosok Bayu Airlangga Spesial

Pilwali Surabaya, Gerindra dan Golkar Bakal Usung Menantu Soekarwo

Sabtu, 25 Mei 2024 | 19:34 WIB
header img
DPD Partai Golkar Jawa Timur (Jatim) bersilaturahmi ke Kantor DPD Partai Gerindra Jatim. Foto: MPI/Lukman

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - DPD Partai Golkar Jawa Timur (Jatim) bersilaturahmi ke Kantor DPD Partai Gerindra Jatim. Pertemuan ini membahas sejumlah kerjasama antara Golkar dan Gerindra, salah satunya terkait mengusung Bayu Airlangga di Pemilihan Walikota (Pilwali) Surabaya 2024.

Ketua DPD Golkar Jatim M Sarmuji menyatakan pihaknya menyambut baik antusiasme Gerindra yang turut melirik nama Bayu Airlangga untuk diusung di Pilwali Surabaya 2024. Bayu diketahui saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua Golkar Jatim serta Ketua Pro Jokowi (Projo) Jatim.

"Ya kalau itu (Bayu) memungkinkan berdasarakan kajian masing-masing ya kita jalan sama Gerindra. Ini politik dinamis, kita punya hitungan masing-masing dan kita pastikan kerjasama ini tidak ada yang dirugikan. Namanya kerjasama jelas saling menguatkan dan saling menguntungkan di mana itu terjadi pasti kita lakukan," kata Sarmuji, Sabtu (25/5/2024).

Sementara Ketua DPD Gerindra Jatim Anwar Sadad merespons positif nama Bayu Airlangga yang turut masuk bursa Cawali Kota Surabaya dari Golkar. Gus Sadad memastikan dirinya akan mendalami dengan Sarmuji secara khusus terkait peluang Bayu Airlangga diusung Gerindra dan Golkar

"Surabaya sedang kita dalami nanti, datanya akan kami kasih lengkap kalau sudah saatnya," jelas Sadad.

Sementara Ketua DPC Gerindra Surabaya, Cahyo Harjo Prakoso menyebut nama Bayu Airlangga mendapat respons positif dari masyarakat. Apalagi, kata Cahyo, dirinya baru saja bersilaturahmi dengan mantan Gubernur Jatim  Soekarwo yang notabene merupakan mertua dari Bayu Airlangga.

"Tentu kita terbuka ke Bayu, karena ketika Bayu keluar namanya, tanggapan dari masyarakat, kelompok masyarakat cukup baik," tandas Cahyo. 

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut