Pada pelaksanaan parade, KAI Daop 8 Surabaya mengoperasikan 4 Lokomotif dengan berbagai livery / corak dari generasi ke generasi yang dirangkai menjadi satu dengan 2 Kereta Eksekutif, 2 Kereta Ekonomi, dan 1 Kereta Pembangkit.
Keempat lokomotif tersebut adalah lokomotif CC201 livery krem - hijau, lokomotif CC201 livery merah - biru, lokomotif CC203 livery dua garis biru, dan lokomotif CC206 livery terkini.
Uniknya untuk pertama kalinya ke-4 lokomotif, serta kereta penumpang, dan kereta pembangkit tersebut berjalan bersamaan atau berparade dengan mengitari jalur KA Surabaya Gubeng - Wonokromo - Sidoarjo - Tulangan - Tarik (PP).
Kegiatan pemecahan rekor muri parade lokomotif ini turut diikuti oleh Jajaran Manajemen KAI Daop 8, tamu undangan, dan komunitas Railfans di wilayah Daop 8, meliputi IRPS, Java Train, Sahabat Kereta, Si Puong, serta Komunitas Malang Raya (RF+444).
Editor : Ali Masduki