get app
inews
Aa Read Next : Singapore Polytechnic Kolaborasi UM Surabaya KKN Lex di Kampung Nelayan Kenjeran

Dosen Manajemen FEB UNAIR Dorong Pengembangan Potensi Wisata dan Pertanian Organik di Penanggungan

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 13:55 WIB
header img
Tim pengabdian masyarakat Departemen Manajemen FEB UNAIR foto bersama dengan anggota Komunitas Organik Brenjonk, Desa Penanggungan, Kecamatan Trawas, Mojokerto. Foto/Tim Pegmas

MOJOKERTO, iNewsSurabaya.id – Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Airlangga (UNAIR), melalui skema hibah pengabdian masyarakat, terus menunjukkan kepeduliannya terhadap isu-isu yang dihadapi oleh masyarakat sekitar. Salah satu wujud nyata kepedulian tersebut diwujudkan dalam kegiatan pengabdian masyarakat di Desa Penanggungan, Kecamatan Trawas, Mojokerto. 

Desa tersebut memiliki potensi besar dalam sektor pertanian organik dan pariwisata. Kegiatan pengabdian masyarakat ini berkolaborasi dengan Mitra Kelompok Petani Organik Brenjonk. Desa Penanggungan memiliki potensi luar biasa dalam bidang pertanian organik serta pariwisata. 

Produk unggulan desa ini meliputi sayur-sayuran dan buah-buahan organik, hasil dari tanah subur yang mendukung pertumbuhan tanaman yang berkualitas. Desa ini juga dikenal dengan Kampung Organik Brenjonk yang menawarkan berbagai unit usaha, seperti Unit Sayur Organik, Unit Homestay, Unit Wisata Edukasi, serta Kuliner Sawah. 

Hanya saja, meskipun memiliki panorama alam yang indah dan sumber daya yang melimpah, pengelolaan potensi desa tersebut masih belum maksimal, terutama dalam hal promosi dan pengembangan produk wisata.

Melalui kegiatan pengabdian masyarakat pada tanggal 14 September 2024, tim dari Departemen Manajemen FEB UNAIR yang diketuai oleh Dr. Puput Tri Komalasari, SE., M.Si., MM., memberikan pelatihan yang dirancang untuk membantu masyarakat mengoptimalkan pengelolaan usaha mereka. Jumlah peserta yang hadir pada pelatihan tersebut sebanyak 25 orang yang terdiri dari dari anggota Komunitas Organik Brenjonk.

Terdapat 3 aspek penting yang menjadi fokus pelatihan yaitu digital marketing, pengembangan produk wisata, dan public speaking. Pelatihan digital marketing yang disampaikan oleh Dr. Tri Siwi Agustina, SE., M.Si. diharapkan mampu meningkatkan keterampilan masyarakat, terutama dalam hal pemasaran produk secara online serta menekankan pentingnya aspek packaging serta promosi produk. 

Materi ini sangat relevan terutama bagi Unit Sayur Organik dalam memperkenalkan produk sayur organik Kampung Organik Brenjonk secara lebih luas, tidak hanya untuk wilayah Jawa Timur saja. 

Materi pelatihan berikutnya terkait dengan pengelolaan dan pengembangan produk wisata. Pelatihan ini dirancang agar Komunitas Organik Brenjonk terutama Unit Wisata Edukasi dapat mengembangkan potensi wisata yang dimiliki desa dan merancang paket-paket wisata sesuai dengan kebutuhan stakeholders. 

Tutus Wahyu Widagdo, S.Pd, M.PSDM, menjelaskan bahwa upaya untuk memperluas target wisatawan dapat dilakukan melalui strategi segmenting, targeting dan positioning yang tepat. Selanjutnya, Wenti Krisnawati, SE., MSM., CPS., memberikan wawasan mengenai public speaking dan etika serta etiket ketika berhadapan dengan pelanggan (customer). 

Materi ketiga ini sangat penting untuk mendukung Unit Usaha Homestay dan Kuliner Sawah agar dapat memberikan pelayanan yang profesional. Pelatihan disajikan dengan bahasa yang cukup sederhana, dalam situasi yang santai namun efektif untuk menyampaikan pesan utama dari setiap materi. 

Selain itu, narasumber juga melakukan simulasi dan role play yang dilakukan oleh peserta sehingga peserta lebih memahami materi yang disajikan. 

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut