Jalin Kebersamaan antar Komunitas Fun Football, Bulldozer Family Kalahkan Sodag FC

Ambar Supriyanto
 Bulldozer menggelar Fun Football  Season 2.0 match day 6 dengan menghadapi Sodag FC

SURABAYA, iNews.id - Bulldozer menggelar Fun Football  Season 2.0 match day 6 dengan menghadapi Sodag FC. Bulldozer Family berhasil mengalahkan Sodag FC dengan skor 8-4.

Laga antara Bulldozer Family vs Sodag FC di gelar di lapangan sepakbola Sier Rungkut, Surabaya, Sabtu malam (18-6-2022). Laga yang bertajuk menjalin silaturahmi antar komunitas Fun Football berhasil dimenangkan Bulldozer Family atas Sodag FC dengan skor 8-4. Delapan gol kemenangan Bulldozer di cetak oleh Bagus "Slank" Putro, Ivander Kaka, Zeno, Brace Rizkiawan, Dede Hendika, Setia Budi, Bramantyo (P). Sedangkan empat gol Sodag FC di cetak oleh  Iswanto, Brace Fuad dan Rachmad. Laga Bulldozer Family vs Sodag FC mengunakan 6 babak dengan durasi satu babak 25 menit.

Babak pertama, Bulldozer Family memulai babak pertama dengan menurunkan pemain-pemain seniornya sejak menit awal babak pertama. Di sektor penjaga Sigit Triono dipercaya menjaga gawang Tim yang berjuluk Mr. Bull tersebut. Lini belakang di Motori sang kapten Jodieawan, Andi Septian, Imam Mujieb serta Reddy dipercaya menjaga pertahanan. Lini tengah Trio Novan, Ali Al Hamid dan Yoko Xavi menjadi tumpuan untuk mengatur ritme permainan, lini serang trio Bramantyo, Ivander Kaka serta Bagus "Slank" menjadi pendobrak pertahanan Sodag FC.

Bulldozer Family berhasil mendominasi permainan sejak menit awal babak pertama. Umpan satu dua dari kaki ke kaki di peragakan Ali Al Hamid dkk membuat repot pemain Sodag FC. Laga baru berjalan lima menit Bulldozer FC berhasil mencetak gol melalui Bagus "Slank" Putro. Umpan terobosan Yoko Xavi di jantung pertahanan Sodag FC, Bagus "Slank" yang Lepas dari jebakan offside pemain Sodag FC berhasil memperdaya penjaga gawang Sodag FC, skor 1-0 untuk keunggulan Bulldozer Family atas Sodag FC.

Menit ke-10 Sodag FC mendapat peluang emas melalui tendangan penalti, namun sayang tendangan penalti pemain Sodag FC berhasil di patahkan penjaga gawang, Sigit Triono dengan gemilang. Jelang laga usai tepatnya menit ke-23 Bulldozer Family berhasil menambah keunggulan melalui Winger lincah Ivander Kaka memanfaatkan umpan matang Yoko Xavi, skor 2-0 untuk keunggulan Bulldozer Family atas Sodah FC dan sekaligus menutup babak pertama.

Babak kedua, Memasuki babak kedua Sodag FC yang tertinggal 2-0 di babak pertama langsung mengambil inisiatif menekan pertahanan Bulldozer sejak menit awal babak kedua. Namun asyik menekan gawang Sodag FC justru kembali bobol di menit ke-8 melalui gol yang dicetak Zeno. Berawal dari serangan balik cepat. Edo sang gelandang Flamboyan memberi umpan terobosan ke arah Zeno dengan dingin Zeno berhasil mencetak gol, skor 1-0 untuk Bulldozer Family. Agregat 3-0 untuk Mr. Bull.

Tersengat gol cepat pemain lawan, Sodag FC meningkatkan intensitas serangannya ke jantung pertahanan Bulldozer Family. Menit ke-18 usaha pemain Sodag FC membuahkan hasil melalui gol yang di cetak Iswanto, skor 1-1. Agregat 3-1 untuk Bulldozer. Satu menit berselang Sodag berhasil membalikkan keadaan melalui gol spektakuler pemain lincahnya, Fuad. Aksi individunya melewati dua pemain Bulldozer Family dan di akhiri dengan tendangan kaki kiri dari jarak 30 meter berhasil merobek jala gawang Bulldozer, yang di kawal Kevin Ibrahim, skor 2-1 untuk Sodag FC atas Bulldozer Family. Agregat 3-2 untuk Bulldozer Family.

Namun sayang kemenangan didepan mata Sodag FC sirna. Jelang laga babak kedua usia tepatnya menit ke-24 Bulldozer Family berhasil menyamakan kedudukan melalui Rizkiawan, skor 2-2 dan menutup babak kedua.

Babak ketiga, Bulldozer Family berhasil mendominasi permainan atas Sodag FC. Serangan bertubi-tubi dilancarkan pemain Bulldozer Family ke pertahanan Sodag FC dan memaksa pemain Sodag FC bertahan dengan sesekali melakukan serangan balik cepat.

Beberapa peluang didapat David Joko dkk namun selalu kandas dirapatnya pertahanan Sodag FC serta Finishing yang jelek lini serang Bulldozer Family, hingga akhir babak ketiga skor kacamata (0-0) tetap bertahan. Agregat 4-2

Babak keempat, Laga sengit dan seru tercipta ketika memasuki babak keempat. Kedua kesebelasan bermain terbuka dan jual beli seranganpun terjadi sejak menit babak keempat. Menit ke-3 Dede Hendhika membawa Bulldozer Unggul atas Sodag FC, tendangan keras pemain The Piton tersebut tidak mampu diselamatkan penjaga gawang Sodag FC, skor 1-0 untuk Bulldozer. Agregat 5-2 untuk keunggulan Bulldozer Family.

Menit ke-10 Sodag FC berhasil menyamakan kedudukan melalui Fuad, skor 1-1. Agregat menjadi 5-3 untuk Bulldozer Family. Tidak butuh waktu lama bagi Bulldozer untuk kembali memimpin. Menit ke-11 Gelandang pengangkut air, Setia Budi berhasil mencatatkan namanya di papan skor. Berawal dari kesalahan penjaga gawang Sodag FC yang salah mengantisipasi umpan panjang Jihan Handana berhasil dimanfaatkan Setia Budi untuk menceploskan bola ke dalam gawang yang sudah kosong, skor 2-1 Bulldozer memimpin. Agregat 6-3 untuk Bulldozer.

Menit ke-20 Sodag FC berhasil menyamakan kedudukan melalui gol yang di cetak oleh Rachmad memanfaatkan umpan Iswanto, skor 2-2. Di sisa waktu yang ada berlangsung sangat seru dan keras, namun hingga akhir babak keempat skor imbang 2-2 tetap bertahan.

Babak kelima, Bulldozer Family unggul stamina di babak kelima berhasil mendominasi permainan sejak babak kelima dimulai. Serangan dilancarkan Yoko Xavi dkk membuat pontang panting lini pertahanan Sodag FC.  Beberapa peluang tercipta namun selalu kandas di lini belakang Sodag FC.

Menit ke-9 aksi individu Bagus "Slank" harus dihentikan dengan keras pemain Sodag FC di dalam kotak penalti. Sang pengadil lapangan tidak ragu langsung menunjuk titik penalti untuk Bulldozer. Bramantyo yang maju sebagai eksekutor tendangan penalti berhasil dengan mudah menipu penjaga gawang Sodag FC, skor 1-0 untuk Bulldozer. Di sisa waktu yang ada Bulldozer Family mencoba menekan pertahanan Sodag FC, namun hingga akhir babak kelima skor 1-0 untuk keunggulan Bulldozer Family atas Sodag FC. Agregat 7-4 untuk Mr. Bull.

Babak keenam, Memasuki babak akhir atau babak keenam Bulldozer Family kembali berhasil mendominasi permainan sejak keenam dimulai. Serangan bertubi-tubi dilancarkan ke pertahanan Sodag FC, namun berhasil dimentahkan lini belakang Sodag FC yang tampil solid dan disiplin.

Menit ke-18 gawang Sodag FC akhirnya bobol melalui tendangan keras kaki kiri Rizkiawan, skor 1-0 untuk Bulldozer Family. Berhasil unggul Bulldozer menurunkan tempo permainan. Hal tersebut berhasil dimanfaatkan pemain Sodag FC keluar dari tekanan pemain Bulldozer Family. 

Beberapa peluang diciptakan pemain Sodag FC, beruntung penjaga gawang Sigit Triono bermain cemerlang dengan menggagalkan peluang pemain Sodag FC, hingga akhir babak keenam skor 1-0 untuk keunggulan Bulldozer Family atas Sodag FC tetap bertahan. Agregat berubah menjadi 8-4 untuk kemenangan Bulldozer Family atas Sodag FC.

Susunan Pemain :

Bulldozer Family : Sigit Triono, Jodieawan (C), Andi Septian, Reddy, Imam Mujieb, Novan, Ali Al Hamid, Yoko Xavi, Bramantyo, Ivander Kaka, Bagus "Slank" Putro.

Editor : Arif Ardliyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network