JEMBER, iNews.id - Kontingen Karate Pasmar 2 berhasil keluar sebagai juara umum dalam kejuaraan Open Karate Direktur Cup X Se-Jatim, yang digelar Politeknik Negeri Jember Tahun 2022 di GOR Juang 45 Poltek Negeri Jember, Jawa Timur.
Setelah berhasil menyisihkan 972 atlet perwakilan dari 66 kontingen lainnya, Kontingen Karate Pasmar 2 yang terdiri dari atlet Prajurit Pasmar 2 dan Keluarga Besar Korps Marinir (KBM) berhasil membawa pulang 18 medali emas, 5 perak dan 9 perunggu.
Danyontankfib 2 Mar selaku Kayanus Karate Pasmar 2, Letkol Marinir M. Isarisnawan, sangat bangga atas prestasi ini.
"Prestasi ini merupakan wujud nyata dari perintah Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono agar selalu membangun sumber daya manusia yang unggul dan profesional dalam prestasi bidang olahraga," kata dia.
Sementara itu Danmenkav 2 Mar Kolonel Marinir Muhammad Rizal, selaku Pembina Olahraga Karate menyampaikan, bahwa prestasi yang berhasil ditorehkan ini merupakan hasil dari pembinaan satuan secara kontinu dan berkelanjutan dilandasi dengan semangat juang yang tinggi untuk kebanggaan Korps Marinir TNI AL.
Selama kegiatan seluruh atlet tetap mengutamakan prosedur protokol kesehatan Covid-19.
Editor : Ali Masduki
Artikel Terkait