Cak Eri Cahyadi menambahkan, ketika warga, KSH dan pejabat pemkot saling bekerja sama, bergotong royong dan peduli satu sama lain, maka Kota Surabaya akan sejahtera. Contoh dari dua kecamatan inilah yang perlu dipertahankan hingga ke depannya.
Untuk mempermudah pendataan, Cak Eri menambahkan, akan mengadakan komputer di masing - masing balai RW. Tujuannya adalah untuk mempermudah KSH/RT/RW melakukan pendataan warga yang mengalami kesusahan.
"Saya harapkan nanti antara KSH/RT/RW itu ada kebersamaan. Yang saya bentuk hari ini adalah rasa cinta dan kasih antara Camat, Lurah, KSH, RT dan RW, sehingga bukan bangunan monumental, tetapi SDM masyarakatnya yang saling gotong royong yang kami bangun," pungkasnya.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait