SURABAYA, iNews.id - Cinta tanah air merupakan tekad untuk selalu membela tanah air dari segala macam ancaman dan gangguan yang datang. Sehingga rasa cinta terhadap negara ini harus dikenalkan sejak dini.
Untuk menanamkan cinta tanah air pada anak-anak usia dini secara tepat dapat dilakukan dengan berbagai variasi kegiatan, dan pendekatan yang menyenangkan.
Menurut Pendidik TK Cikal, Prilly Mariana Widyatmiko, terdapat tiga cara utama menanamkan rasa cinta terhadap Indonesia. Diantara melalui cerita, berdiskusi, dan bernyanyi.
Dalam program Bahasa Indonesia, misalnya, murid di tingkat TK mulai memperoleh pembelajaran mengenai rasa cinta terhadap Indonesia. Cerita rakyat dari berbagai daerah di Indonesia yang bisa disampaikan dengan cara berdiskusi.
"Berbagai aspek dalam cerita seperti latar cerita (dari daerah mana), baju adat yang dipakai tokoh-tokoh dalam cerita dan juga pesan moral yang bisa digali lebih dalam.” tuturnya.
Editor : Ali Masduki
Artikel Terkait